RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Film sineas Kota Makassar yang dibintangi Tumming & Abu, Anak Muda Palsu mulai merangsek dalam perolehan jumlah penonton.
Data yang dilansir situs Film Indonesia pada Senin (8/7/2019) siang, jumlah perolehan penonton film yang tayang sejak 4 Juli itu sudah menyedot 48.510 penonton.
Jumlah ini mengungguli raihan penonton Film Ambu yang dibintangi Laudya Cynthia Bella. Film yang dirilis pada 16 Mei itu cuma menyedot 47.700 penonton.
Tak cuma itu. Film Anak Muda Palsu mengungguli Film Say I Love You yang disutradarai Faozan Rizal. Film ini baru menyedot 23.123 penonton yang jua tayang sejak 4 Juli.
Film Anak Muda Palsu mengisahkan tentang mahasiswa semester akhir di Universitas Hasanuddin yang galau memikirkan kuliahnya yang tak kunjung selesai. Mereka tinggal di tempat kos yang sama dan berjanji untuk wisuda bersama-sama. Tumming dkk juga harus menghadapi ibu kos (Luna Vidya) yang super galak dan desakan dari orang tua agar segera lulus.
Film ini masih tayang di sejumlah bioskop tanah air. Tumming & Abu nampaknya bisa mengulangi kesuksesan di film perdananya, Uang Panai. Sebagai perbandingan, Film Uang Panai mampu menyedot penonton 60 ribu dalam kurun waktu tiga hari sejak tayang di bioskop tanah air.
Sekadar diketahui, Film Uang Panai sukses mendulang 500 ribu penonton. Angka ini membuat film tersebut sempat menembus Box Office Indonesia. Akankah kesuksesan ini terulang di Film Anak Muda Palsu?