Minggu, 23 Juni 2019 12:20

Terungkap, Ciri-ciri Jenazah Tanpa Busana Terikat Tali Besi di Jalan Urip Sumoharjo

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Terungkap, Ciri-ciri Jenazah Tanpa Busana Terikat Tali Besi di Jalan Urip Sumoharjo

Tim Kedokteran Forensik Biddokkes Polda Sulsel berhasil mengungkap ciri-ciri jenazah tanpa busana dan identitas dengan terikat tali besi

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Tim Kedokteran Forensik Biddokkes Polda Sulsel berhasil mengungkap ciri-ciri jenazah tanpa busana dan identitas dengan terikat tali besi yang ditemukan di depan showroom Izusu Jalan Urip Sumoharjo, Minggu dini hari (23/6/2019).

Dokpol Sultan mengatakan, dari data Post Mortem ditemukan ciri-ciri jenazah tanpa busana dan identitas dengan rambut pendek ikal, tinggi badan kurang lebih 164 cm, muka oval, bibir tebal, terdapat tahi lalat pada pipi kiri di bawah mata.

"Selain itu terdapat tato pada lengan kiri bergambar tambah/salib, terdapat jenggot, gigi depan rata, gigi seri depan tampak fraktur, perkiraan umur 35-40 tahun, pada kedua kaki terikat kawat besi," ungkap Dokpol Sultan.

Diharapkan keluarga dari jenazah tanpa identitas tersebut segera mengetahui dengan terungkapnya ciri-ciri dari jenazah.

Sebelumnya, Kapolsek Panakukkang Kompol Ananda Harahap mengatakan, jenazah pertama kali ditemukan oleh Sahar (22), operator alat berat.

"Menurut keterangan saksi selaku operator pembantu Densiban 1 Makassar mengatakan bahwa awalnya pada saat ia sementara melakukan pengerjaan pengerukan tanah timbunan yang dilakukan oleh Densiban I Makassar (TNI AD) Jalan Urip Sumoharjo samping showroom Isuzu," katanya.

"Sementara mengeruk tanah sedalam 1,5 meter ia  menemukan mayat laki-laki tanpa identitas dalam keadaan kaki terikat tali kemudian mengangkat ke pinggir," jelasnya.