Selasa, 18 Juni 2019 01:00

Tak Jadi Favorit, Ini Keuntungan Tak Terduga Penumpang Kursi Tengah Pesawat

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Tak Jadi Favorit, Ini Keuntungan Tak Terduga Penumpang Kursi Tengah Pesawat

Kursi tengah di kabin pesawat bukanlah favorit bagi sebagian besar penumpang.

RAKYATKU.COM - Kursi tengah di kabin pesawat bukanlah favorit bagi sebagian besar penumpang. Kursi dekat jendela ataupun selasar lebih dipilih banyak penumpang.

Penumpang kursi tengah ruang geraknya lebih terbatas. Tidak bisa bersender ke jendela, juga kurang bebas bila ingin bolak-balik ke toilet atau sekadar berjalan di selasar kabin.

Akan tetapi, ada keistimewaan yang bisa didapat penumpang kursi tengah pesawat. Menurut etiket, penumpang ini berhak mendapatkan sandaran untuk kedua tangannya.

Sandaran tangan yang berada di kedua sisi kursi diperuntukkan bagi penumpang di kursi tengah. Hal itu diungkapkan pakar traveling Rosie Panter.

"Penumpang kursi tengah memang hanya mendapat sedikit kenyamanan, jadi mereka harus mendapatkan kemewahan dengan menggunakan dua sandaran tangan. Tidak perlu bertanya lagi," ujar Rosie dikutip Mirror.

"Penumpang di pinggir selasar bisa bebas merenggangkan kakinya dan bangun dari kursi kapan pun dia mau, sementara penumpang dekat jendela dapat keuntungan bisa melihat pemandangan di angkasa, atau meringkuk di pojok jika ingin tidur."

Sedangkan penumpang kursi tengah ruang geraknya sangat terbatas. Untuk itu kedua penumpang di dekat jendela dan selasar harus merelakan sandaran tangan itu.

"Maka dari itu, perdebatan siapa yang harus mendapatkan dua sandaran tangan seharusnya sudah diatur maskapai pesawat," ucapnya.