Rabu, 05 Juni 2019 10:05

Senyum Hangat Liestiaty F Nurdin Sambut Tamu Open House

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Senyum Hangat Liestiaty F Nurdin Sambut Tamu Open House

Di tengah ratusan masyarakat, Ketua Tim Penggerak PKK Sulsel Liestiaty F Nurdin sosok hangat penuh senyum tengah dikitari ratusan tamu undangan yang hadir. 

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Di tengah ratusan masyarakat, Ketua Tim Penggerak PKK Sulsel Liestiaty F Nurdin sosok hangat penuh senyum tengah dikitari ratusan tamu undangan yang hadir. 

Sejak usai salat Idul Fitri hingga menjelang adzan dzuhur, tetamu yang hadir seakan tak ada habisnya.

Dibalut gamis dan kerudung putih, ia menyapa lembut satu persatu tetamu, mempersilahkan menyantap hidangan, hingga melayani swafoto bersama.

“Hari ini kami membuka rumah untuk seluruh masyarakat, dari seluruh kalangan, tokoh agama, juga ada dari Forkopimda dan masyarakat umum,” kata Lies di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Rabu (5/6/2019).

Dengan wajah tetap dibalut senyum, Lies menuturkan sudah selayaknya rumah Jabatan Gubernur pada waktu tertentu terbuka bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Sudah seharusnya Rumah Gubernur pada waktu-waktu tertentu terbuka bagi masyarakat umum, bukan jadi tempat yang angker untuk didatangi masyarakat,” tuturnya.

Ketua Dekranasda Sulsel ini menyebutkan, ia ikut menentukan pemilihan menu sajian lebaran yang dipersiapkan bagi ribuan tamu yang hadir.

“Kalau menu saya sendiri yang melihat, harus yang menggairahkan dan jangan terlalu banyak daging-daging,” kata Lies

Yang spesial, kata Lies, adalah Ia juga menyediakan tiga menu favorit sang suami Gubernur Nurdin Abdullah. 

Ada menu kari ayam dengan roti beras (rober/roti berre’) penganan khas Bugis Soppeng yang merupakan favorit sang suami. 

Selain itu, ia mengatakan juga menyediakan masakan khas Makassar Pallu Basa dan Ayam Panggang yang juga tak boleh absen di menu sang suami yang berdarah Bugis Soppeng.

“Hanya saja Ayam Panggangnya sudah habis dari semalam,” katanya diselingi tawa.

Yang tak kalah membahagiakan bagi Lies adalah kedatangan sang putri, menantu, beserta cucunya dari Jepang yang sebelumnya mengaku absen hadir pada perayaan lebaran kali ini.

“Ini surprise dan anak dan cucu dari Jepang bisa kumpul lebaran kali ini,” katanya sembari tersenyum.