Selasa, 23 April 2019 22:40

IMS 2019: Transaksi, Edukasi, dan Rekreasi dalam Satu Panggung

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pameran otomotif terlengkap, Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Makassar 2019 akan segera dihelat dalam waktu dekat ini,  tepatnya pada 1-5 Mei 2019 di Celebes Convention Center (CCC) jalan Metro Tanjung Bunga Makassar.  
Pameran otomotif terlengkap, Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Makassar 2019 akan segera dihelat dalam waktu dekat ini,  tepatnya pada 1-5 Mei 2019 di Celebes Convention Center (CCC) jalan Metro Tanjung Bunga Makassar.  

Pameran otomotif terlengkap, Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Makassar 2019 akan segera dihelat dalam waktu dekat ini,  tepatnya pada 1-5 Mei 2019 di Celebes Convention Center (CCC) jalan Met

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Pameran otomotif terlengkap, Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Makassar 2019 akan segera dihelat dalam waktu dekat ini,  tepatnya pada 1-5 Mei 2019 di Celebes Convention Center (CCC) jalan Metro Tanjung Bunga Makassar.  

Branch Manager Dyandra Promosindo, Helmy Mustamin mengatakan, Dyandra Promosindo selaku Professional Exhibition Organizer (PEO), optimis dengan agenda pameran otomotif yang dilaksanakan pada semester pertama ini. Sehingga pihaknya menargetkan transaksi Rp300 Milliar. 

Untuk memudahkan pengunjung yang bertransaksi dalam pembelian kendaraan selama IIMS Makassar 2019, akan mendapatkan promo apabila dilakukan melalui Pegadaian Amanah. Pembeli juga berkesempatan mendapatkan hadiah emas batangan.

"Kita optimis, karena brand-brand yang akan ikut dalam pameran ini, adalah brand pemimpin pasar, seperti Datsun, DFSK, Honda, Toyota, Wuiling, dan Brand X,  Benelli, Honda, dan Yamaha," jelasnya.  

Lebih lanjut Helmy Mustamin mengatakan,  pada IIMS 2019 ini, juga akan memberikan edukasi kepada para pengunjung melalui workshop dengan Komunitas Motor Custom serta edukasi langsung kepada siswa.  

"Selama lima hari kita akan memperlihatkan bagaimana pembuatan motor custom itu. Tahun-ketahun kita juga bekerjasama dengan peserta untuk mengedukasi langsung adik-adik siswa yang datang ke area pameran," tuturnya.  

Tak hanya itu,  IIMS 2019 juga akan menghadirkan beragam program menarik lainnya seperti IIMS Bike Fest, IIMS Photo Rally Competition, Miss Motor Show Makassar, IIMS Makassar Award, IIMS Auto Contest, IIMS Custom Bike Competition, IIMS Custom Car Show, IIMS Sexy Car Wash, IIMS DJ Hunt, IIMS Live Builder, IIMS Blood Donation, dan Artist Performance di area outdoor IIMS Makassar. 

"Menjelang penutupan nanti, para pengunjung IIMS Makassar 2019 akan dihibur oleh bintang tamu Hivi yang akan tampil pada  4 Mei 2019," tutupnya.