Senin, 22 April 2019 19:09

Sri Lanka Endus Peran Teroris Internasional di Bom Paskah 

Eka Nugraha
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sri Lanka Endus Peran Teroris Internasional di Bom Paskah 

Pemerintah Sri Lanka mengendus dugaan keterlibatan jaringan teroris internasional dalam serangkaian bom saat paskah di Sri Lanka.

RAKYATKU.COM, COLOMBO - Pemerintah Sri Lanka mengendus dugaan keterlibatan jaringan teroris internasional dalam serangkaian bom saat paskah di Sri Lanka. Pemerintah Sri Lanka juga telah meminta bantuan internasional untuk melacak organisasi yang terlibat dalam kasus yang menewaskan 290 orang ini.

"Laporan-laporan intelijen (mengindikasikan) bahwa organisasi teroris asing ada di balik teroris-teroris lokal. Oleh karena itu, presiden akan mencari bantuan negara-negara asing," demikian pernyataan kantor kepresidenan Sri Lanka seperti dilansir Reuters, Senin (22/4/2019).

Sebelumnya, juru bicara kabinet Sri Lanka, Rajitha Senaratne, menyatakan ada jaringan internasional yang terlibat dalam rentetan ledakan bom yang mengguncang delapan lokasi berbeda pada Minggu (21/4) waktu setempat. Namun Senaratne tidak menjelaskan lebih lanjut soal jaringan internasional tersebut.

"Ada sebuah jaringan internasional yang tanpa mereka, serangan-serangan ini tidak akan berhasil," tegasnya seperti yang dilansir detik.com. 

Hingga saat ini belum ada kelompok maupun pihak tertentu yang mengklaim bertanggung jawab atas serentetan ledakan bom itu. Namun sekitar 24 orang yang semuanya warga negara Sri Lanka, telah ditangkap polisi terkait serentetan ledakan bom tersebut.