RAKYATKU.COM - Hitung cepat sementara lembaga Indikator Politik Indonesia sudah menunjukkan parpol yang bisa dipastikan meraih kursi di Senayan dari daerah pemilihan (dapil) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).
Hingga Rabu (17/4/2019) pukul 20:44 Wita, Partai Golkar dan Gerindra saling kejar-kejaran berebut posisi jawara di Sulsel. Data sementara, Golkar berada di posisi teratas dengan perolehan suara sementara 17,54%.
Raihan ini terpaut tipis dengan Partai Gerindra yang berada di posisi kedua yang mengemas 16,18%. Lalu disusul Partai Nasdem dengan perolehan suara sementara 14,88%.
Jumlah data masuk dari perolehan suara sementara tersebut tercatat 65,31%.
Di bawah Partai Nasdem, ada Partai Demokrat dengan perolehan suara sementara 9,39%. Kemudian PAN sebesar 9,34%, PDIP 6,25%, PKS 5,95% dan PPP 5,28% serta PKB sebesar 6,26%.
Perolehan suara hitung cepat ini masih bersifat sementara. Data masih terus diperbarui oleh Indikator hingga mencapai 100%.
Data quick count ini bukan hasil resmi Pilpres 2019. Hasil resmi Pemilu menunggu penghitungan suara secara manual dari KPU.
Berikut perolehan suara sementara 16 parpol di Sulsel versi hitung cepat lembaga Indikator Politik Indonesia:
1. PKB: 6,26%
2. Gerindra: 16,18%
3. PDIP: 6,25%
4. Golkar: 17,54%
5. Nasdem: 14,88%
6. Garuda: 0,53%
7. Berkarya: 2,31%
8. PKS: 5,95%
9. Perindo: 2,96%
10. PPP: 5,28%
11. PSI: 1,40%
12. PAN: 9,34%
13. Hanura: 0,91%
14. Demokrat: 9,39%
19: PBB: 0,73%
20: PKPI: 0,10%