Minggu, 14 April 2019 17:27

Seorang Pria Tewas Diserang Burung Kasuari Miliknya

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
INT
INT

Marvin Hajos, seorang pria berusia 75 tahun dari Florida, AS meninggal dunia setelah diserang oleh seekor burung kasuari.

RAKYATKU.COM - Seorang pria berusia 75 tahun dari Florida, AS meninggal dunia setelah diserang oleh seekor burung besar.

Marvin Hajos dilaporkan diserang oleh burung kasuari miliknya di luar rumahnya.

Departemen Sheriff Alachua mengatakan kepada BBC bahwa mereka dipanggil ke properti pria itu pada hari Jumat dan mendapati pria itu terluka parah akibat serangan burung.

Hajos dibawa ke rumah sakit untuk dirawat karena luka-lukanya, tapi kemudian dinyatakan meninggal dunia.

Polisi masih menyelidiki insiden itu, tetapi informasi awal menunjukkan bahwa itu adalah "kecelakaan tragis".

"Pemahaman saya adalah bahwa pria itu berada di sekitar burung itu pada saat terjatuh. Ketika dia jatuh, dia diserang," kata Wakil Kepala Sheriff, Jeff Taylor kepada surat kabar Gainesville Sun.

Selain kasuari, Hajos dilaporkan memiliki beberapa hewan eksotis lainnya, termasuk llama.

Kasuari dianggap sebagai salah satu burung terbesar dan terberat di dunia. Mereka dikenal mampu berlari hingga 50 km/jam dan memiliki cakar lima inci pada setiap kakinya.