Sabtu, 13 April 2019 20:14

Bupati Takalar: Tahun Depan Program Satu Sapi Satu KK Rampung

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Takalar: Tahun Depan Program Satu Sapi Satu KK Rampung

Bupati Takalar, Syamsari Kitta berharap ada tambahan bantuan dari Kementerian Pertanian terkait program Satu Sapi Satu Kepala Keluarga. Menurutnya, bantuan tersebut bisa mempercepat progres program ya

RAKYATKU.COM, TAKALAR - Bupati Takalar, Syamsari Kitta berharap ada tambahan bantuan dari Kementerian Pertanian terkait program Satu Sapi Satu Kepala Keluarga. Menurutnya, bantuan tersebut bisa mempercepat progres program yang dirilis pada 2018 itu.

“Telah diadakan 500 ekor sapi di tahun 2018. Tahun 2019 dari ABPD Kabupaten dan Dana Desa ini pengadaan sapi sebanyak 3.000 ekor,” ujar Syamsari di hadapan Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman saat berkunjung ke Takalar, kemarin.

“Kami mau menyampaikan harapan agar ada tambahan bantuan dari Kementerian Pertanian. Sehingga program satu sapi satu kepala keluarga ini akan selesai tahun depan," tambahnya.

Di akhir sambutannya, Syamsari mengapresiasi dukungan Presiden Jokowi melalui Kementerian Pertanian.

“Kami para Bupati dari enam Kabupaten, masyarakat dan petani milenial sekali lagi mengapresiasi seluruh bantuan yang diberikan pemerintah pusat di bawah kepemimpinan Pak Jokowi,” jelas Syamsari.