Sabtu, 13 April 2019 14:20

Ayunan Bayi ini Ditarik Setelah Menyebabkan 30 Kematian

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Rock 'n Play Sleeper
Rock 'n Play Sleeper

Fisher-Price telah menarik semua produk Rock 'n Play Sleeper-nya, setelah produk itu menyebabkan lebih 30 bayi meninggal dalam 10 tahun terakhir.

RAKYATKU.COM - Fisher-Price telah menarik semua produk Rock 'n Play Sleeper-nya, setelah produk itu menyebabkan lebih 30 bayi meninggal dalam 10 tahun terakhir.

Sekarang, semua konsumen diperintahkan untuk berhenti menggunakan produk tersebut dan menghubungi Fisher-Price untuk pengembalian uang atau voucher.

"Sejak pengenalan produk 2009, lebih dari 30 kematian bayi telah terjadi di Rock 'n Play Sleepers, setelah bayi berguling saat tidak terkendali, atau dalam keadaan lain," kata Komisi Keamanan Produk Konsumen AS di situs webnya.

Menurut laporan CNA, kematian bayi dihitung berdasarkan analisis dari kelompok pengawas konsumen.

Dalam sebuah pernyataan, pemilik Fisher Price mengatakan bahwa: "Kami mendukung keamanan produk kami. Namun, karena insiden yang dilaporkan di mana produk tersebut digunakan bertentangan dengan peringatan dan instruksi keselamatan, kami telah memutuskan untuk melakukan penarikan sukarela dari Rock 'n Play Sleeper."