Sabtu, 13 April 2019 12:22

Selama 6 Tahun, Bocah SD ini Gendong Temannya yang Cacat di Sekolah

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Xu Bingyang menggendong Zhang Ze
Xu Bingyang menggendong Zhang Ze

Xu Bingyang telah dijuluki pahlawan karena memungkinkan teman sekelasnya yang cacat, Zhang Ze, untuk berkeliling di sekolah dengan menggendongnya

RAKYATKU.COM - Seorang bocah laki-laki berusia 12 tahun di China menuai pujian karena kabaikannya pada temannya yang tanpa pamrih.

Xu Bingyang telah dijuluki pahlawan karena memungkinkan teman sekelasnya yang cacat, Zhang Ze, untuk berkeliling di sekolah dengan menggendongnya. Dia telah melakukan itu selama enam tahun terakhir.

Zhang Ze didiagnosis dengan myasthenia gravis ketika dia baru berusia 4 tahun. Kondisi itu menyebabkan dia kehilangan kendali otot-otot di kakinya, dan membuatnya sangat sulit berjalan. Sayangnya itu tidak dapat disembuhkan.

Meskipun orang tua Zhang selalu mengantar anaknya ke sekolah setiap hari, mereka tidak bisa membantunya di dalam sekolah, misalnya pergi ke toilet saat dia perlu.

Jadi, Xu Bingyang akan membantu Zhang Ze masuk kelas, pergi ke toilet atau makan siang.

“Saya lebih besar darinya. Saya pikir jika saya tidak membantunya, tidak ada orang lain yang mau” Xu Bingyang kepada wartawan China.

"Saya memiliki berat lebih dari 40kg dan Zhang Ze hanya memiliki berat sekitar 25kg, jadi tidak apa-apa bagi saya untuk menggendongnya."

Setiap hari, tidak peduli hujan atau cerah, Xu selalu menjemput temannya di pintu masuk sekolah dan membawanya ke kelas.

Menurut para guru di Sekolah Dasar Kota Hebazi, Xu Bingyang tidak pernah sekalipun mengeluh kepada gurunya atau kepada anak-anak lain. Bahkan, dia tidak pernah memberi tahu ibunya tentang Zhang.