Para pekerja seni, relawan, ormas dan berbagai komunitas pendukung Jokowi-Amin akan menggelar Konser Putih Bersatu di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, pada Sabtu, 13 April 2019.
RAKYATKU.COM - Para pekerja seni, relawan, ormas dan berbagai komunitas pendukung Jokowi-Amin akan menggelar Konser Putih Bersatu di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, pada Sabtu, 13 April 2019.
Konser bertema ‘#BarengJokowi’ itu gratis dan dimulai pukul 14:00 hingga pukul 17:00 WIB. Calon Presiden dan Wakil Presiden, Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin dijadwalkan akan hadir.
Kehadiran Jokowi-Ma'ruf di Konser Putih Bersatu ini menjadi kampanye pamungkas pasangan nomor urut 01 itu sebelum memasuki masa tenang.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Konserputih (@konserputihbersatu) pada
"Saat ini, sudah ada 500 artis, teater dan budayawan yang akan dibahas di dalam konser. Sementara, komunitas yang sudah mendaftar ada 138. Nanti, akan hadir pula 1.000 partisipasi dari tokoh masyarakat yang akan hadir," ujar Abdee Negara sebagai koordinator acara, pada Senin (8/4/2019).
Salah satu artis yang hadir adalah Slank. Dari situs resmi Slank, Konser Putih Bersatu masuk dalam calender events. Ada beberapa syarat yang dicantumkan dalam menyaksikan konser tersebut.
Berikut syaratnya yang dikutip di situs resmi Slank:
Demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, buat yang beda pilihan diharap TIDAK HADIR
Wajib memakai pakaian putih, boleh berlogo komunitas/relawan/organisasi/Tidak membawa atribut organisasi relawan/ partai seperti bendera dan spanduk
Transportasi dan akomodasi menjadi tanggung jawab swadaya peserta/komunitas