Senin, 08 April 2019 20:05

Sempat Tertunda, KPU Makassar Distribusi Surat Suara Pemilu Mulai Besok

Mulyadi Abdillah
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Gunawan Mashar
Gunawan Mashar

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar akan mendistribusikan surat suara Pemilu 2019 mulai Selasa besok, (9/4/2019).

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar akan mendistribusikan surat suara Pemilu 2019 mulai Selasa besok, (9/4/2019). 

Distribusi ini sempat tertunda. Awalnya, KPU Makassar menjadwalkan pada Sabtu pekan lalu.

"Surat suara untuk 14 kecamatan di Makassar besok mulai didistribusikan," ungkap komisioner KPU Makassar Gunawan, Senin (9/4/2019).

Gunawan mengatakan, distribusi surat suara untuk besok hanya untuk daerah dataran. Sementara untuk daerah kepulauan, akan didistribusikan pada hari berikutnya. 

"Kita target sudah rampung dalam 3 hari. Untuk daerah pulau pada 11 April," tambahnya. 

Distribusi surat suara akan start dari gudang-gudang tempat penyimpanan surat suara. "Ada 3 gudang penyimpanan surat suara diantaranya gudang di Borong, gudang KPU Antang, dan Gedung PKK," tandasnya.

Sebelumnya, KPU Sulsel mengirim logistik pemilu ke Kepulauan Pangkep di Pelabuhan Paotere Makassar, pada sore tadi. Pengiriman logistik mendapat pengawalan ketat dari aparat keamanan TNI-Polri bersenjata lengkap.  

"Mereka jalan hari ini dan besok pagi sudah tiba di pulau pertama. Jadi logistik sudah ada turun, personel juga sudah menunggu hari pemungutan suara di pulau tersebut," ungkap Misna, ketua KPU Sulsel.

Misna mengatakan, logistik pemilu ini akan dikirim ke 6 pulau di dua kecamatan berbeda yang masih masuk dalam wilayah Pangkep. Yakni Kecamatan Liukang Tangaya dan Liukang Kalmas. 

"Pulau yang paling dekat dapat ditempuh 8 jam waktu normal, yang terlama dua hari. Mereka besok menebar kemudian pada pulau berikutnya singgah lagi dimana ada TPS. Nanti balik setelah pemungutan suara setengah bulan, 15 hari," ungkapnya.