RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem, Surya Paloh telah menginjakkan kaki di Kota Makassar.
Surya Paloh tiba di Bandara Sultan Hasanuddin, Sabtu siang (23/3/2019) dengan menggunakan jet pribadi.
Sejumlah tokoh NasDem Sulsel menjemput sang ketua umum. Mulai dari Ketua DPP NasDem Syahrul Yasin Limpo, Ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse, Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, Ketua NasDem Makassar Andi Rachmatika Dewi, serta sejumlah kader Partai NasDem lainnya.
Surya Paloh sendiri diketahui akan "berkantor" sementara di Kota Makassar. Rencananya selama delapan hari, yakni 23-31 Maret mendatang.
Terhitung mulai hari ini, Surya Paloh akan menjadikan Kota Makassar sebagai pusat kontrol pemenangan Partai NasDem di Pulau Sulawesi. Selama berada di Kota Makassar, Surya Paloh akan mengikuti rangkaian agenda kampanye terbuka NasDem di enam provinsi di Sulawesi yang masuk zona kampanye B.
"Semoga kedatangan ketua umum akan membawa berkah dan manfaat. Berkah dan manfaat itulah yang menjadi energi positif untuk kami, menjadi motivasi untuk kami disisa waktu jelang Pileg 2019 untuk lebih giat bekerja agar bisa mencapai target yang diinginkan oleh partai," ujar Sekretaris NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif.