Kamis, 21 Maret 2019 18:57

Tak Sekadar Sosialisasi, Relawan Demokrasi Beri Pendidikan Pemilih Bagi Warga Bantaeng

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Tak Sekadar Sosialisasi, Relawan Demokrasi Beri Pendidikan Pemilih Bagi Warga Bantaeng

Ketua KPU Kabupaten Bantaeng, Hamzar mengatakan bahwa KPU menargetkan partisipasi pemilih dalam Pemilu 2019 ini sebesar 82 persen. "KPU menargetkan 82%, melebihi dari target KPU RI partisipasi pemilih

RAKYATKU.COM, BANTAENG - Ketua KPU Kabupaten Bantaeng, Hamzar mengatakan bahwa KPU menargetkan partisipasi pemilih dalam Pemilu 2019 ini sebesar 82 persen. "KPU menargetkan 82%, melebihi dari target KPU RI partisipasi pemilih sebesar 77 %," ujarnya saat acara pentas seni Demokrasi di Balai Kartini Bantaeng, Kamis (21/3/2019).

Hamzar menerangkan relawan demokrasi (Relasi) berjumlah 55 orang ini menyasar seluruh masyarakat baik yang berada di pelosok desa. "Kami sangat terbantu dengan hadirnya relawan demokrasi ini. Mereka melakukan sosialisasi bukan hanya sekedar mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya, tetapi juga meningkatkan pendidikan pemilih," jelasnya. 

Dikatakannya, bahwa Kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih, tidak hanya dilakukan melalui pertemuan-pertemuan formal, tetapi juga dilakukan dengan metode door to door bahkan sampai melakukan kunjungan ke tempat-tempat aktivitas di warga pedesaan, di kebun, di sawah, seluruhnya disasar Relawan Demokrasi. 

Sementara itu, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Sekretaris Daerah Bantaeng, H. Syamsul Suli yang mewakili Bupati Bantaeng mengatakan bahwa momen ini adalah momen yang bersejarah bagi bangsa Indonesia, karena untuk pertama kalinya pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPR, Anggota DPD, Anggota DPRD Provinsi, dan Anggota DPRD Kabupaten/Kota dilaksanakan secara serentak. 

Tentu pelaksanaan secara serentak ini akan banyak tantangan dan dinamika yang dihadapi didalamnya. Jajaran KPU bersama penyelenggara pemilu lainnya, dituntut untuk bekerja secara pofesional dan mandiri serta mengedepankan azas dan prinsip pemilu yang berlaku untuk mengaeal terselengaranya pemilu yang aman, damai dan berintegritas. 

"Harapannya, partisipasi pemilih dapat meningkat sebagaimana yang telah ditargetkan oleh KPU Kabupaten Bantaeng sebesar 82%," ujarnya. 

"Selaku Pemerintah Daerah, gerakan-gerakan yang dilakukan oleh jajaran KPU Kabupaten Bantaeng terutama oleh Relawan Demokrasi, menyampaikan apresiasi dan berpesan agar dipertahankan dan ditingkatkan demi mewujudkan pemilih yang berdaulat agar negara kuat," pungkasnya.