Rabu, 06 Maret 2019 08:07

KPU Bantaeng Gelar Bimtek Tata Cara Pemungutan dan Penghitungan Suara

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
KPU Bantaeng Gelar Bimtek Tata Cara Pemungutan dan Penghitungan Suara

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantaeng telah menggelar bimbingan teknis (bimtek) Tata Cara Pemungutan dan Penghitungan Suara Dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2019. 

RAKYATKU.COM, BANTAENG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantaeng telah menggelar bimbingan teknis (bimtek) Tata Cara Pemungutan dan Penghitungan Suara Dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2019. 

Kegiatan yang di Hotel Ahriani Bantaeng, diikuti oleh ketua dan anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Bantaeng, Selasa (5/3/2019).

Ketua KPU Bantaeng, Hamzar membuka secara resmi kegiatan bimtek tersebut yang dihadiri seluruh Komisioner dan jajaran Sekretariat KPU Bantaeng. 

Dalam sambutannya, Hamzar berharap, agar semua peserta serius mengikuti seluruh rangkaian kegiatan bimtek ini.

Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Bantaeng, Lukman mengawali kegiatan Bimtek dengan membagikan Pre Test penghitungan suara (Tungsura) kepada peserta.  
Dilanjutkan oleh para Komisioner KPU Bantaeng bergantian memberikan materi dimulai dari Hamzar, Lukman HS, Agusliadi, Ansar Tuba, dan Kasmawati.