RAKYATKU.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menghadiri pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan serah terima jabatan ketua umum APPSI 2019 yang berlangsung di Hotel Grand Inna Sumatera Barat, Rabu (20/2/2019).
Dirinya menyambut baik Ketua APPSI yang baru saja dilantik, yakni Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola.
Longki yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua APPSI dilantik sebagai Ketua APPSI menggantikan mantan Gubernur Jawa Timur Soekarwo.
Wagub Sulsel pun berharap dengan kepemimpinan Longki Djanggola kerjasama pengembangan produk unggulan antar provinsi dapat terjalin baik.
“Semoga ketua APPSI pak Longki Djanggola bisa amanah dan kita juga bisa bekerjasama dalam hal pengembangan produk unggulan khususnya antara Provinsi Sulsel dengan Sulteng,” ungkapnya.
Selaku tuan rumah, Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno, menyambut antusias para Gubernur/Wakil Gubernur se-Indonesia yang hadir pada Rakernas tersebut termasuk Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Kegiatan Rakernas ini berlangsung 20-22 Februari dan akan dihadiri oleh Wakil Presiden RI HM Jusuf Kalla.
Sesuai jadwal, hari ini Gubernur Sulawesi Selatan yang diwakili oleh Wakil Gubernur Sulsel akan membawakan materi tentang peluang dan kendala dalam pengembangan produk unggulan di daerah.