RAKYATKU.COM - Sikap "pelit" PSM Makassar kepada wasit yang terseret kasus pengaturan skor menuai simpati dari publik. Salah satunya dari Krishna Murti yang juga Wakil Ketua Satgas Antimafia Bola.
PSM Makassar dinyatakan adalah satu dari tiga klub yang bersih dari kasus pengaturan skor di kasta tertinggi sepakbola tanah air, Liga 1. Hal ini terkuak dari hasil pemeriksaan para wasit kepada Satgas Antimafia Bola.
"Saya bukan orang Makasar. Saya orang Indonesia lahir di Ambon, Besar di Jakarta Malang dan Bandung. Tapi hari ini saya nyatakan, SAYA BANGGA KEPADA KALIAN PSM. I LOVE YOU PSM EWAKO," tulis Krishna Murti dalam keterangan unggahan videonya di akun Instagramnya, Kamis (21/2/2019).
Brigjen Krishna Murti mengunggah sebuah video tentang aksi suporter PSM Makassar. Dalam video itu, nampak sejumlah suporter menangis atas kegagalan PSM merengkuh gelar juara.
"(Mudah2an suatu waktu saya bisa nonton bola bersama kalian di stdion kebanggaan Makasar) @psm_makassar," lanjut Krishna Murti.
Namun ditegaskan, postingannya ini bukan bicara soal mafia bola, satgas antimafia bola dan gelar. "Ini bicara bgmn kalian menjaga SIRI’ di sepakbola," tegasnya.
Untuk itu, ia mengajak seluruh suporter bola di seluruh tanah air untuk meminta para pengurus klub untuk jujur dalam bertarung di rumput hijau.
"AYO SUPPORTER SELURUH INDONESIA, AJAK PENGURUS KALIAN UNTUK JUJUR. INI SEPAK BOLA ADALAH HARGA DIRI KITA SEMUA. LEBIH BAIK KALAH TAPI JUJUR DARIPADA MENANG DG MENGGADAIKAN KEJUJURAN.. 2019 KITA BANGKIT SEMUA ..!!!!!," demikian Krishna Murti.