Selasa, 19 Februari 2019 07:45

MSI Bantu Alat Sekolah dan Edukasi Peserta Didik yang Terdampak Bencana di Maros

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Direktur MSI, Akhiruddin, membagikan tas sekolah kepada siswa korban bencana banjir di Maros, Sulsel.
Direktur MSI, Akhiruddin, membagikan tas sekolah kepada siswa korban bencana banjir di Maros, Sulsel.

Masyarakat SM-3T Institute (MSI), kembali melaksanakan kegiatan Kemanusiaan di Kabupaten Maros beberapa waktu lalu. Ini rangkaian terakhir kegiatan “Kelas Berbagi dan SM-3T Peduli” bagi korban yang te

RAKYATKU.COM, MAROS - Masyarakat SM-3T Institute (MSI), kembali melaksanakan kegiatan Kemanusiaan di Kabupaten Maros beberapa waktu lalu. Ini rangkaian terakhir kegiatan “Kelas Berbagi dan SM-3T Peduli” bagi korban yang terdampak bencana di Sulawesi Selatan. 

Kedatangan tim MSI disambut antusias pihak sekolah. Hal ini terbukti dari semangat peserta didik dan para guru, untuk tetap hadir di sekolah walau kegiatan dilaksanakan pada hari libur.

Selain memberikan bantuan berupa sembako dan alat sekolah, peserta didik juga diberikan pengetahuan tentang mitigasi bencana, ice breaking, dan beberapa permainan edukasi oleh alumni PPG SM-3T. Tampak keceriaan, tawa, dan semangat yang terpancar dari raut wajah peserta didik. 

Kegiatan ini bertujuan mengurangi trauma yang dialami peserta didik pasca bencana banjir. Selain itu, tim MSI juga memotivasi peserta didik untuk selalu menjaga kelestarian lingkungan, dengan membiasakan membuang sampah pada tempatnya. Juga melakukan penghijauan di daerah sekitarnya.

“Saat ini kami alumni PPG SM-3T Indonesia berada di SD Negeri 39 Kassi di Kabupaten Maros. Sebagai bagian dari tanggung jawab alumni PPG SM-3T Indonesia," ungkap Direktur MSI, Akhiruddin.

Menutup kegiatan Kelas Berbagi dan SM-3T Peduli, Akhiruddin mengajak seluruh elemen untuk tidak berhenti memberikan kepedulian terhadap pendidikan dan kemanusiaan.

"Kami memilih terlibat, untuk setidaknya berpartispasi memberikan bantuan berupa tas dan alat tulis untuk peserta didik. Juga beserta sembako untuk warga setempat. Jangan pernah lelah memberikan kepeduliaan terhadap pendidikan dan kemanusiaan,” pungkasnya.