Senin, 18 Februari 2019 23:58

14 Pasien Keracunan Padivalley Sudah Boleh Pulang

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sebanyak 14 pasien sudah dibolehkan pulang. Yang sisanya sekitar 23 pasien, sudah membaik dan beristirahat. (Foto: Ishak Agus/Rakyatku.com)
Sebanyak 14 pasien sudah dibolehkan pulang. Yang sisanya sekitar 23 pasien, sudah membaik dan beristirahat. (Foto: Ishak Agus/Rakyatku.com)

Suasana di IGD RSUD Syekh Yusuf Gowa, sudah mulai lengang. Sekitar pukul 23.41 Wita, beberapa pasien korban keracunan di lapangan golf Padivalley, sudah tertidur.

RAKYATKU.COM, GOWA - Suasana di IGD RSUD Syekh Yusuf Gowa, sudah mulai lengang. Sekitar pukul 23.41 Wita, beberapa pasien korban keracunan di lapangan golf Padivalley, sudah tertidur.

Dari 37 pasien yang dirawat, sebanyak 14 di antaranya sudah dibolehkan pulang.

Keracunan akibat makanan ini, dialami peserta gathering caddy di Lapangan Padivalley, Gowa, Senin (18/2/2019). 

Saat itu, para peserta sudah menikmati makanan yang dipesan dari luar. Sekitar pukul 17.30 Wita, para peserta sudah merasakan pusing.

Manajemen Padivalley, kemudian memberikan minum air kelapa sebagai bentuk pertolongan pertama.

Marketing Padivalley, Susan mengatakan, air kelapa tersebut sedikit mengurangi dampak keracunan. Pihaknya lalu melarikan para korban ke RSUD Syekh Yusuf untuk mendapatkan pertolongan lanjutan.

Lisdiaty, salah seorang korban keracunan menuturkan, makanan yang dikemas dalam steroform itu, terdiri atas nasi, telur dan daging sapi.

Menurutnya, tak ada yang aneh dari rasa menu itu. Sehingga melahapnya hingga habis. Namun, beberapa jam kemudian, dia merasa pusing dan tidak sadar hingga sampai di rumah sakit.