Selasa, 12 Februari 2019 23:18

Acuhkan Hasil Survei, Perindo Sulsel Pegang Teguh Janji Dapat Kursi untuk DPR RI

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo.
Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo.

Beban berat diemban Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sulawesi Selatan di ajang Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Beban berat diemban Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sulawesi Selatan di ajang Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo menargetkan untuk meraih 3 kursi DPR RI di tiga daerah pemilihan (dapil) yang ada di Sulsel.

"Saya rasa Indonesia timur, khususnya Sulsel ini kita cukup kuat. Sulsel dari 3 dapil kita targetkan 3 kursi untuk DPR RI. Untuk DPRD provinsi yah, semaksimal mungkin. Tujuan kita kan untuk memperoleh suara sebanyak-banyaknya," tegas Hary saat ditemui Rakyatku.com usai menghadiri pembekalan caleg Perindo se-Sulsel, di Hotel Gammara, Jalan Metro Tanjung Bunga, Makassar, Selasa (12/2/2019).

Terkait target tersebut, Ketua DPW Perindo Sulsel, Sunusi Ramadhan mengaku akan berusaha semaksimal mungkin. Tantangan sebagai partai baru membuatnya harus menyiapkan berbagai macam jurus untuk membawa Perindo terbang tinggi di Sulsel.

"Di Perindo, kewenangan partai dan caleg itu jalan. Untuk kemenangan partai, ada beberapa substansi yang harus jalan, salah satunya adalah saksi. Selain itu, ada beberapa program yang bisa kita lakukan," ungkap Sunusi kepada Rakyatku.com saat ditemui di lokasi yang sama.

Sunusi pun mengaku tak mau ambil pusing dengan hasil sejumlah lembaga survei yang masih menempatkan partainya di urutan bawah atau kategori yang belum aman.

"Soal hasil survei, kita di Perindo sudah tidak memikirkan itu. Yang kita pikirkan bagaimana kita bisa melebihi ambang batas yang telah ditentukan. Namun kita optimis, sebab hitungan-hitungan rekrutan saksi saja itu, jika riil, maka untuk angka 4 persen itu bisa dicapai," pungkasnya.