Rabu, 30 Januari 2019 21:30

Danny: Kotak Kosong Menang Pilkada Berkat Demokrasi 4.0

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto mengatakan, ibu kota Provinsi Sulsel ini sudah sangat siap menghadapi era 4.0.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto mengatakan, ibu kota Provinsi Sulsel ini sudah sangat siap menghadapi era 4.0.

Hal itu ditegaskan Danny, sapaannya, pada Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) Makassar di Hotel Four Points by Sheraton, Makassar, Selasa (29/1//2019).

"Saya tegaskan dari awal kita siap menghadapi era robotik. Makassar sudah punya big data, open data, reseptif data, sombere and smart city, konsep dasar 4.0 kita sudah miliki," ucap Danny.

Meski sempat menjadi polemik, Danny menyebutkan bahwa smartphone atau gawai yang diberikan kepada para ketua RT/RW di Makassar adalah bagian dari Makassar 4.0.

"Era industri 4.0 ini kecepatan informasi. Fasilitas Android untuk RT/RW kita di Kota Makassar, itu awal Makassar 4.0," terang wali kota berlatar belakang arsitek ini.

Danny juga menyebutkan bahwa Makassar juga memiliki demokrasi four point zero untuk menghindari kecurangan dalam proses demokrasi.

"Kemarin kotak kosong menang. Itu bagian penerapan demokrasi four point zero. Masyarakat kita sudah cerdas menyamakan informasi yang valid untuk melawan hoax," katanya.