Senin, 28 Januari 2019 14:27

Puluhan Rumah Rusak di Pinrang Akibat Angin Kencang, BPBD Masih Mendata

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Salah satu rumah warga yang rusak di Desa Babana Kecamatan Duampanua, Pinrang (handover)
Salah satu rumah warga yang rusak di Desa Babana Kecamatan Duampanua, Pinrang (handover)

Angin kencang yang melanda Pinrang membuat puluhan rumah warga rusak, Senin (28/1/2019). Salah satu wilayah terbanyak rusak yakni di Kelurahan Data Kecamatan Duampana.

RAKYATKU.COM, PINRANG - Angin kencang yang melanda Pinrang membuat puluhan rumah warga rusak, Senin (28/1/2019). Salah satu wilayah terbanyak rusak yakni di Kelurahan Data Kecamatan Duampana.

Sedikitnya ada 16 rumah warga di Desa Sipatuo rusak. Di Patamoanua ada 6 rumah rusak dan di Desa Babana ada 3 rumah yang jadi korban angin kencang.

"Kami masih melakukan pendataan di Kecamatan Batulappa. Untuk saat ini masih itu data yang kami peroleh," kata Kepala BPBD Pinrang, Andi Matalatta.

Matalatta mengatakan, dirinya akan memberikan informasi selanjutnya jika pendataan sudah selesai. "Nanti kita berikan info kembali jumlah rumah yang rusak," kata dia.

Angin kencang melanda Pinrang sekitar Pukul 7.30 Wita, Senin (28/1/2019) pagi tadi.