Senin, 28 Januari 2019 10:15

Angin Kencang dan Hujan Deras, Rumah Warga Pinrang Roboh

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Salah satu rumah warga yang roboh akibat angin kencang di Pinrang.
Salah satu rumah warga yang roboh akibat angin kencang di Pinrang.

Angin kencang yang melanda beberapa wilayah di Pinrang membuat salah satu rumah warga roboh. Lokasinya di Kampung Babana, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang.

RAKYATKU.COM,PINRANG - Angin kencang yang melanda beberapa wilayah di Pinrang membuat salah satu rumah warga roboh. Lokasinya di Kampung Babana, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang.

Angin kencang disertai hujan deras yang mengakibatkan rumah roboh itu terjadi sekitar pukul 07.30 Wita pada Senin (28/1/2019).

"Beberapa rumah warga (lainnya) atapnya terbang," kata Mussing, salah seorang warga. 

Sejumlah rumah juga mengalami kerusakan di Kecamatan Patampanua dan Mattiro Bulu. Menurut warga, Daeng Tojeng, rumah rusak itu antara lain terjadi di Benteng, Kecamatan Patampanua.