Senin, 28 Januari 2019 02:00

5 Zodiak Ini Dikenal Sulit Berpaling Saat Sudah Jatuh Cinta

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi.
Ilustrasi.

Setiap orang pernah merasakan jatuh cinta. Sebab, memang rasa cinta itu mengalir begitu saja dan sulit untuk dihindari.

RAKYATKU.COM - Setiap orang pernah merasakan jatuh cinta. Sebab, memang rasa cinta itu mengalir begitu saja dan sulit untuk dihindari. Karena pada dasarnya cinta itu sangat unik yang bisa membuat setiap orang melakukan hal yang di luar kebiasaan mereka.

Jika membahas mengenai cinta, ternyata ada beberapa orang dengan zodiak berikut yang sulit berpaling saat sudah jatuh cinta dengan seseorang. Sebab mereka dikenal sebagai sosok yang sangat setia dengan satu orang saja. Dilansir laman Idntimes, berikut ulasannya:

1. Cancer

Cancer termasuk sosok orang yang sangat selektif dalam soal memilih pasangan. Sebab menurut Cancer, cinta itu gak bisa untuk main-main. Sehingga, hal itulah yang membuat zodiak ini sangat setia saat sudah menemukan seseorang yang cocok dengannya.

2. Leo

Bentuk kesetiaan dari zodiak ini adalah sifatnya yang sangat ingin melindungi pasangannya dari hal apapun. Leo juga gak akan membuat orang yang dicintainya merasa sedih.

Tak hanya itu saja, kesetiaan Leo juga ditunjukkan dengan sosoknya yang selalu ingin menjaga kelangsungan hubungannya agar tetap baik.

3. Libra

Libra dikenal sebagai sosok yang mengutamakan komitmen. Sekali zodiak ini membuat komitmen, maka Libra sudah pasti akan menjaga komitmen tersebut, termasuk komitmen dalam hal yang mengenai hubungan cinta. Sehingga, jarang sekali zodiak ini terlihat berganti pasangan.

Karena komitmen tersebut, membuat Libra menjadi sosok yang cukup setia jika sudah memiliki pasangan.

4. Taurus

Sifat penyayang dan penyabar sangat lekat dengan zodiak yang satu ini. Tak heran jika banyak orang yang mendambakan sosok Taurus agar menjadi pasangannya. Sehingga Taurus dikenal sebagai sosok yang setia karena dua sifat yang menonjol tersebut.

5. Virgo

Kesetiaan zodiak ini ternyata sudah cukup teruji. Pasalnya para pemilik zodiak ini sangat anti dengan yang namanya selingkuh. Sebab, Virgo paham sekali jika selingkuh itu bisa membuat pasangannya sakit hati sehingga Virgo tidak ingin melakukan hal tersebut.

Bagi Virgo, saat menghadapi permasalahan yang cukup berat pantang untuk berselingkuh, yang bisa dilakukan untuk menyelesaikannya cukup dengan mengerti satu sama lain.