RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Warga Blok 10 Perumnas Antang, sangat terbantu dengan pemeriksaan kesehatan gratis di daerahnya.
Pemeriksaan kesehatan tersebut digelar Gerakan Arah Baru Indonesia (Garbi) bekerjasama dengan Masjid Al-Ukhuwah Kayu Agung - Bukit Baruga dan DPD BKPRMI Kota Makassar.
"Alhamdulillah sangat terbantu dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini. Setelah tertimpa banjir, kami butuh memeriksakan kesehatan dan belum ada waktu ke puskesmas, karena kami masih bersihkan rumah," kata Halimah, salah seorang warga.
Menurut Ketum DPD BKPRMI Makassar, Mudzakkir Ali Djamil, yang juga Bendahara Garbi, bahwa BKPRMI, Garbi dan Masjid Ukhuwah Bukit Baruga sudah melayani korban banjir di Manggala, sejak hari pertama banjir terjadi.
"Pemeriksaan kesehatan ini adalah layanan lanjutan, sebelumnya kami membantu evakuasi warga dan membagi kebutuhan pokok," kata pria yang akrab disapa MUDA ini.
Menurutnya, banyak donasi dari masyarakat yang disalurkan lewat Garbi maupun BKPRMI. "Donasi dari masyarakat terus masuk, dan kita salurkan ke korban banjir, hari ini kami bekerja sama, berkolaborasi dengan Garbi, Masjid Al-Ukhuwah dan BKPRMI," lanjutnya.
Pengurus Masjid Al-Ukhuwah Kayu Agung - Bukit Baruga, Rusdi mengatakan, jemaah mesjidnya selalu kompak untuk membantu korban bencana di manapun. "Alhamdulillah jemaah masjid kami punya kepekaan yang tinggi soal kemanusiaan, mereka selalu menyisihkan hartanya untuk membantu," kata Rusdi.
Layanan kesehatan gratis ini akan digelar dua lokasi hari ini, di blok 10 dan blok 8 Perumnas Antang.