Sabtu, 26 Januari 2019 17:16

Maling Gondol Koper Berisi Rp12,9 Miliar Milik Mantan Presiden

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Mantan Presiden Zimbabwe, Robert Mugabe
Mantan Presiden Zimbabwe, Robert Mugabe

Maling mengobrak-abrik ruman mantan Presiden Zimbabwe, Robert Mugabe. Sebuah koper berisi uang tunai sekitar £700.000 atau Rp12,9 miliar, digondol dari rumah itu.

RAKYATKU.COM, ZIMBABWE - Maling mengobrak-abrik ruman mantan Presiden Zimbabwe, Robert Mugabe. Sebuah koper berisi uang tunai sekitar £700.000 atau Rp12,9 miliar, digondol dari rumah itu.

Ada tiga tersangka, termasuk kerabat mantan pemimpin itu, akan diadili karena pencurian.

Menurut surat-surat pengadilan, Mugabe (94), telah mengisi sebuah koper dengan hampir USD1 juta (Rp12,9 miliar) dan disimpan di perpustakaan rumah negaranya di Zvimba, sebelah barat ibukota, pada tahun 2016. 

Hanya USD78.000 atau sekitar Rp1,1 miliar, ditemukan di tas pada 6 Januari 2019.

Tiga tersangka - yang termasuk Constancia Mugabe (50), seorang kerabat presiden - muncul di hadapan pengadilan hakim Chinhoyi, dan diperintahkan untuk kembali pada 7 Februari.

Para tersangka pencuri, dituduh menghabiskan uang untuk mobil, rumah, dan hewan ternak.

Keberadaan Mugabe telah dikonfirmasi sejak November, ketika penggantinya sebagai presiden, Emmerson Mnangagwa, mengatakan diktator itu berada di Singapura untuk perawatan medis, dan tidak dapat berjalan.

Pemerintahan Mugabe selama 37 tahun, ditandai oleh korupsi negara, keruntuhan ekonomi, dan penindasan brutal terhadap perbedaan pendapat.