Minggu, 06 Januari 2019 21:23

646.012 Pemilih di Sulsel Berusia 20 Tahun ke Bawah

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
646.012 Pemilih di Sulsel Berusia 20 Tahun ke Bawah

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan telah menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Sulsel untuk Pemilu 2019 sebanyak 6.159.375 orang.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan telah menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Sulsel untuk Pemilu 2019 sebanyak 6.159.375 orang.

Rinciannya, pemilih laki-laki sebanyak 2.987.564 dan pemilih perempuan sebanyak 3.171.811 orang. Mereka tersebar di 26.348 Tempat Pemungutan Suara (TPS), 307 kecamatan, serta 3.047 desa atau kelurahan se Sulsel. 

Jumlah pemilih tersebut terdiri dari berbagai tingkatan usia. Data yang diperoleh Rakyatku.com dari KPU Sulsel menyebutkan bahwa pemilih Sulsel yang berusia 20 tahun ke bawah berjumlah 646.012 orang. Pemilih dengan usia tersebut masuk dalam kategori pemilih milenial.

"Sedangkan untuk pemilih berusia 21-30 tahun berjumlah 1.412.616 orang, pemilih berusia 31-40 tahun sebanyak 1.335.001 orang, pemilih berusia 41-50 tahun sebanyak 1.197.447 orang, serta pemilih berusia 51-60 tahun sebanyak 812.223 orang," ungkap Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat, Data, Informasi dan Hubungan Antar Lembaga KPU Sulsel, Uslimin, Minggu (6/1/2019).

Sementara itu, dari total jumlah DPT sebanyak 6.159.375 orang tersebut, 166.791 pemilih diantaranya berstatus sebagai pemilih pemula. Rinciannya, 84.877 pemilih laki-laki atau 51 persen dari total pemilih pemula, serta 81.914 pemilih perempuan atau 49 persen dari total pemilih pemula.

Seperti diketahui, pemilih dengan usia 20 tahun ke bawah dan kelompok pemilih pemula lainnya akan menjadi rebutan para calon legislatif (caleg) dan calon presiden (capres) di Pemilu 2019. Para kontestan berlomba-lomba menggarap dan berebut simpati dari para pemilih milenial tersebut demi pundi-pundi suara pada 17 April mendatang.