Rabu, 28 Januari 2026 18:46
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Wajo menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PSI se-Sulawesi Selatan yang berlangsung di Hotel Claro Makassar, Rabu (28/1/2026). Kegiatan ini menjadi bagian dari konsolidasi partai dalam menyiapkan langkah strategis menuju Pemilu, khususnya penguatan peran anak muda dalam politik yang bersih dan terbuka.

 

Rakorwil dihadiri Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama jajaran pengurus pusat dan wilayah, serta seluruh pengurus DPD PSI kabupaten/kota di Sulawesi Selatan. Forum ini membahas penguatan struktur organisasi, strategi pemenangan, serta konsistensi PSI dalam mendorong politik yang antikorupsi dan berpihak pada kepentingan publik.

Dalam arahannya, Kaesang Pangarep menegaskan bahwa kekuatan utama PSI terletak pada kader muda yang berintegritas serta struktur partai yang aktif hingga tingkat paling bawah.

Baca Juga : Ketua Ikatan Aktivis 98 Polisikan Ubedilah Badrun, Buntut Laporkan Anak Presiden Jokowi

“PSI harus hadir dengan struktur yang lengkap sampai akar rumput. Anak-anak muda yang terlibat di partai ini harus siap bekerja, berani, dan membawa politik yang bersih,” ujar Kaesang.

 

Ketua DPD PSI Kabupaten Wajo, Ikhsan AR, menyampaikan bahwa PSI Wajo berkomitmen mendorong kader-kader muda dan profesional untuk tampil sebagai wakil rakyat yang mampu membawa perubahan di tingkat daerah. Ia menyebutkan, target partainya adalah menempatkan perwakilan PSI di DPRD Wajo melalui kerja politik yang rasional dan berbasis gagasan.

“Kami punya enam daerah pemilihan. Target satu kursi di setiap dapil menjadi motivasi bagi kader-kader PSI Wajo untuk bekerja lebih serius, turun ke masyarakat, dan menawarkan politik yang jujur serta solutif,” kata Ikhsan.

Baca Juga : Dilaporkan ke KPK Bersama sang Adik, Gibran: Kalau Salah, ya, Kami Siap

Menurut Ikhsan, konsolidasi yang dilakukan PSI bukan semata mengejar elektabilitas, tetapi juga membangun budaya politik baru yang bersih, transparan, dan dekat dengan generasi muda serta pemilih rasional.

Rakorwil ini juga menjadi ruang koordinasi antarstruktur partai untuk menyamakan visi dan program kerja, termasuk penguatan pendidikan politik bagi kader muda. Kehadiran para Ketua DPC PSI se-Kabupaten Wajo yang mendampingi DPD menunjukkan soliditas organisasi dan kesiapan menghadapi agenda politik ke depan.

Dengan semangat politik anak muda dan komitmen terhadap integritas, DPD PSI Kabupaten Wajo optimistis dapat meningkatkan kepercayaan publik dan menjadi salah satu kekuatan politik yang relevan di daerah pada Pemilu mendatang.

Penulis : Abd Rasyid. MS