RAKYATKU.COM, WAJO - Dalam rangka mendukung keselamatan berkendara, Satlantas Polres Wajo bekerja sama dengan Dispenda Kabupaten Wajo melaksanakan sosialisasi Operasi Zebra 2024 di depan kantor sat Lantas Polres Wajo yakni di jalan A. pallawarukka Sengkang.
Sosialisasi dilaksanakan pada hari selasa tanggal 22 Oktober 2024. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Wajo, AKP Desy Ayu Dwi Putri. Kegiatan ini untuk mengedukasi para pengendara mengenai pentingnya tertib berlalu lintas.
Dalam kesempatan itu, personil sat Lantas Polres Wajo bersama pegawai Dispenda Kab Wajo memberikan himbauan kepada seluruh pengendara untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas demi keamanan dan kenyamanan bersama di jalan raya.
Baca Juga : Polres Wajo dan Pinrang Akan Wakili Zona Tiga Lomba Polisi Cilik Tingkat Polda Sulsel
“Kami ingin memastikan bahwa setiap pengendara mengutamakan Keselamatan di jalan dan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya tertib lalu lintas," kata AKP Desy.
Personil Sat Lantas Polres Wajo bersama dengan petugas dispenda Kab Wajo membagikan pamflet Operasi Zebra 2024 berisi himbauan tentang sasaran khusus selama pelaksanaan Operasi Zebra Pallawa yaitu :
1. Tidak menggunakan Helm dan sabuk pengaman
Baca Juga : Kapolres Wajo Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Nurus Sa’dah
2. Menggunakan ponsel saat berkendara
3. Sepeda motor Berboncengan lebih dari satu
4. Pengendara Melawan arus
Baca Juga : Kapolres Wajo Minta Masyarakat Jaga Situasi Kondusif Jelang Pilkada
5. Melebihi batas kecepatan
6. Pengendara yang dalam pengaruh alkohol
7. Kendaraan over dimension dan overload
Baca Juga : Hari Bhayangkara Ke-78, Bupati Andi Bataralifu Menyampaikan Apresiasi dan Terimakasih
8. Menggunakan knalpot tidak sesuai dengan spektek
9. Menggunakan lampu strobo &sirine
10. Menggunakan plat nomor khusus / rahasia ( Plat gantung)