Rabu, 21 Agustus 2024 16:25
Simulasi pengamanan Pilkada di Kota Makassar di halaman Trans Studio Mall pada Rabu 21/8/2024. (Dok Rakyatku.com)
Editor : Syukur Nutu

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Polrestabes Makassar menggelar  pelatihan untuk menghadapi Pilkada Serentak 2024. Kegiatan dilaksanakan di halaman Trans Studio Mall pada Rabu 21/8/2024.

 

Pelatihan ini dihadiri langsung oleh Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Mokhamad Ngajib. Ia menyebut simulasi ini guna memantapkan persiapan menghadapi Pilkada.

"Kegiatan ini dalam rangka untuk menjelang pelaksanaan Pilkada 2024," kata Kombes Ngajib usai kegiatan.

Baca Juga : Keroyok Mahasiswa Menggunakan Parang, Dua Pelaku Ditangkap

Kegiatan ini melibatkan 1000 personil yang merupakan gabungan dari TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan Dinas Pemadam Kebakaran.

 

"Ada 1000 personil TNI-Polri, Satpol PP, Dishub dan Damkar," tambahnya.

Adapun skenario pengamanan yang disimulasikan diantaranya pengamanan pasangan calon, pengawalan kotak suara dan pengamanan di Tempat Pemungutan Suara.

Baca Juga : Silaturahmi Kapolrestabes Makassar Bersama Tripika dan Dewan Lorong Kecamatan Bontoala

Simulasi juga memperlihatkan aksi unjuk rasa yang memanas hingga bentrok yang berhasil dikendalikan oleh petugas keamanan.

"Tadi sudah diperlihatkan pelatihan sispam kota mulai dari situasi hijau, kuning dan merah," jelasnya.

Di sisi lain, Kombes Ngajib memastikan petugas akan melakukan pengaman saat proses pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota.

Baca Juga : Angka Kriminalitas di Makassar Turun, Kapolrestabes Makassar: Mari Bersama Jaga Makassar

"Kalau proses pendaftarannya tim akan kita kawal mulai dari star dan kita akan melaksanakan pengamanan di lokasi pendaftaran," cetusnya.