Selasa, 23 April 2024 20:08
Anggota DPRD Kota Makassar, Yeni Rahman.
Editor : Syukur Nutu

RAKYATKU.COM, MAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar, Yeni Rahman dorong perempuan meneladani semangat Raden Ajeng (R.A) Kartini dalam mengembangkan kapasitas diri.

 
 

“Apa yang bisa kita teladani adalah semangat beliau mengembangkan kapasitas. Perempuan harus meningkatkan kapasitas dengan banyak membaca buku,” kata Yeni.

Dikatakan, semasa remaja, R.A Kartini mengembangkan kapasitas dirinya dengan banyak membaca buku terutama tentang pengetahuan. 

“Di umur 13 tahun, ia (R.A Kartini) sangat kuat membaca. Dalam masa pinyitannya dia menghabiskan waktunya membaca buku. Dia rajin untuk mencari informasi dan mengirimkan gagasan ke dunia luar,” sambung Yeni.
 
Legislator PKS itu menyebut, R.A Kartini juga pandai membangun hubungan. Tak hanya kepada sesama orang Indonesia namun juga dengan orang asing seperti Jacques Henrij Abendanon. 

Baca Juga : Anwar Faruq Pimpin Rapat Paripurna Tentang Pemandangan Umum Fraksi DPRD Makassar

“Dia punya sahabat perempuan, pertemanannya dia bangun sampai luar,”  jelasnya.

 

Dengan kemampuan membangun jaringan, R.A Kartini bisa menyampaikan gagasan-gagasan kepada Pemerintah Belanda. Di antara gagasan itu adalah pemberian pendidikan yang sama kepada kaum perempuan. 

“Sebelum menikah dia mengajukan syarat, yakni diberikan ruang untuk membuka sekolah guna meningkatkan kapasitas perempuan,” ucap Yeni.