RAKYATKU.COM, KENDARI --Honda Care merupakan layanan Customer Assistance dan Road Emergency 24 jam pertama di Indonesia yang siap melayani pelanggan setia honda. Honda Care kini hadir untuk sosialisasi di Kawasan Car Free Day (CFD) Boulevard, Minggu (18/2/2024).
Kegiatan ini bertujuan supaya masyarakat dapat mengenal lebih dekat terkait layanan Honda Care dengan kegiatan yang seru dan menyenangkan. Honda care memiliki beberapa layanan unggul yang dapat membantu pelanggan setia Honda.
Layanan Honda Care yaitu Customer Assistance atau service kunjung dapat membantu konsumen yang mengalami kerusakan sepeda motor di rumah maupun di kantor tetapi tidak sempat untuk ke AHASS.
Baca Juga : ASMO Sulsel Buka Peluang Bisnis AHASS
Honda Care siap membantu dengan mekanik terlatih dan andal yang dapat ke lokasi konsumen. Layanan service kunjung tersedia pada Senin-Sabtu pada jam kerja dengan biaya kunjungan Rp25.000 di luar biaya jasa dan pergantian sparepart.
Selain itu, terdapat layanan Road Emergency atau service darurat yang dapat membantu konsumen saat motor tiba-tiba mogok di jalan, sehingga konsumen tidak perlu bingung dan khawatir dikarenakan Honda Care siap membantu 24 jam dan tanpa biaya jasa.
Honda Care juga dapat membantu konsumen untuk service kunjung serta penggantian sparepart di rumah. Layanan Honda Care dapat dengan mudah di akses melalui Telepon dan Whatsapp dengan menghubungi 1-500-989 atau 0812-1000-6006.
Pelanggan setia Honda, Ikhsan, mengaku sangat terbantu dengan adanya Honda Care. Menurutnya, layanan tersebut memberikan kemudahan kepada konsumen. Terlebih, repons yang diberikan cukup baik.
“Honda Care sangat membantu, saya cukup sibuk dan tidak sempat ke AHASS untuk memperbaiki sepeda motor saya. Tetapi, semenjak mengetahui Honda Care dari spanduk di dealer, kini saya cukup menghubungi Honda Care untuk menangani kerusakan motor. Adminnya cepat merespons, mekanik yang datang juga bagus dan andal. Harapan saya semoga layanan Honda Care terus ditingkatkan pelayanannya," ucapnya.
Sementara itu, Customer Care Manager Sulselbartrabon Andre Widya Kurniawan berharap dengan hadirnya Honda Care dapat membantu kendala sepeda motor dan menjadi layanan yang unggul. Sehingga pelanggan setia honda dapat merasa nyaman, aman, dan tidak khawatir dalam melakukan perjalanan dengan sepeda motor Honda.