Kamis, 30 November 2023 14:10
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menendang pola tanda dimulainya turnamen sepak bola bertajuk SBP Cup 2023 di Lapangan Desa Palandan, Kecamatan Baebunta, Rabu (29/11/2023). (Foto: Pemkab Luwu Utara)
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, LUWU UTARA - Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, membuka langsung turnamen sepak bola bertajuk SBP Cup 2023 di Lapangan Desa Palandan, Kecamatan Baebunta, Rabu (29/11/2023). Turnamen ini terselenggara atas kolaborasi tiga desa, yakni Desa Salulemo, Desa Bumi Harapan, dan Desa Palandan.

 

Animo masyarakat begitu besar sebab ini merupakan turnamen sepak bola pertama yang diselenggarakan di Desa Palandan.

Indah mengungkapkan, penyelenggaraan turnamen, khususnya dalam bidang olahraga di Luwu Utara, dalam dua tahun terakhir sudah mulai menggeliat, setelah sebelumnya sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga : Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-79, Bupati Liuwu Utara: Ini Tahun Terakhir Saya Memimpin Upacara Bendera

"Artinya, animo masyarakat kita dengan olahraga kembali berproses menuju normal sama seperti sebelum pandemi Covid-19," kata Indah.

 

Istri dari Anggota DPR RI, Muhammad Fauzi, ini mengatakan banyak hal yang bisa dipelajari dari olahraga, salah satunya sportivitas.

"Boleh kita berkompetisi, tapi tetap jaga kebersamaan dan sportivitasnya. Apalagi kalau berbicara sepak bola, Luwu Utara tidak pernah absen berkompetisi, baik di tingkat provinsi maupun tingkat regional," ucapnya.

Baca Juga : Bupati Luwu Utara Letakkan Batu Pertama Pembangunan DAK Fisik Pendidikan

"Terakhir, apresiasi kepada seluruh panitia penyelenggara atas kerja kerasnya sehingga turnamen ini bisa terlaksana. Tetap jaga sportivitas dan kondusivitas selama penyelenggaraan turnamen," tambahnya.

Turut hadir jajaran legislator DPRD Luwu Utara, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Luwu Utara, Askab PSSI Luwu Utara, serta Pemerintah Kecamatan Baebunta.