Minggu, 30 Juli 2023 15:09
Erna Rasyid Taufan
Editor : Syukur Nutu

RAKYATKU. COM, PAREPARE - Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Erna Rasyid Taufan, menghadiri pelaksanaan Ulang tahun Organisasi Seniman Musik Dangdut Kota Parepare (SEMUT) yang digelar di alun-alun Lapangan Andi Makkasau Kota Parepare, Minggu (30/7/2023).

 

Turut mendampingi Erna Rasyid Taufan, yakni Kepala BKPSDMD Kota Parepare Adriani Idrus, Kepala Dinas Pelayanan Satu Pintu Kota Parepare, Sitti Rahmah, Pengurus PKK Kota Parepare Syariah Abu Bakar Syam dan Rini Rasdi Adam.

Ketua TP PKK Kota Parepare, Erna Rasyid Taufan, mengajak kepada para pelantun lagu Dangdut yang ada di Kota Parepare, untuk senantiasa berperan aktif dalam memajukan keagamaan di Kota Parepare, dengan menyelingi lagu-lagu bertema islami.

Baca Juga : Kinerja Baik Awasi Tata Ruang, Abdul Hayat Terima Penghargaan di HUT Sulsel

"Mari kita jadikan musik ini sebagai syiar Islam, sehingga apa yang kuta lakukan senantiasa bernilai Ibadah dan memberikan dampak baik bagi kemajuan keagamaan di Kota Parepare," katanya.

 

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Parepare ini, mengapresiasi langkah awal dan kebersamaan para pelantun lagu dangdut untuk senantiasa bergerak bersama dan komitmen dalam menolak praktik yang tidak baik dalam dunia musik ini.

"Alhamdulillah saat ini kita lihat bagaimana di Parepare sudah tidak ada lagi candoleng-candoleng, kita juga semua berperan dan bersama-sama untuk memerangi hal tersebut, tapi bagaimana bernyanyi dengan memadukan keindahan suara dan pandangan mata yang indah tanpa memamerkan aurat," pungkas Ketua IIPG Golkar Sulsel ini.

Penulis : Hasrul Nawir