RAKYATKU.COM, BARRU - Kapolres Barru, AKBP Dodik Susianto melakukan ruang pelayanan masyarakat. Hal itu dilakukan demi memberikan kenyamanan masyarakat dalam mengurus sesuatu.
Adapun ruangan pelayanan terpadu berada di lantai 1 polres barru, pelayanan pengambilan SKCK baru, pelayanan SIM, pelayanan sidik jari dan pelayanan penerimaan laporan serta pengaduan.
"Kalau pelayanan perpanjangan SKCK tetap dilakukan di Mal Pelayanan Publik Pemda Barru," ucap mantan Wakapolres Bone bahwa pelayanan prima itu sudah menjadi kebutuhan masyarakat dan tugas pokok kepolisian, Rabu (3/5/2023).
Baca Juga : Operasi Patuh Pallawa 2024: Kanit Turjawali Polres Barru Sosialisasi di SMPN 1 Barru
Kapolres Barru menekankan kepada seluruh anggota yang berada di ruang pelayanan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan ikhlas. Pelayanan terpadu di polres Barru mulai dibuka mulai pukul 08.00 Wita sampai pukul 14.00 Wita.
BERITA TERKAIT
-
Kerap Open BO di MiChat, Dua Muncikari dan Empat Wanita PSK di Barru Dibekuk Polisi
-
Travel Al Hijrah Hadapi Tuduhan Penipuan Haji Plus, Pengacara Beri Klarifikasi
-
Tebar Benih Kebaikan, Polres Barru Berikan Beasiswa di Hari Bhayangkara
-
Lima Personel Satlantas Polres Barru Dikerahkan Amankan KTT WWF ke-10 di Bali