Rabu, 01 Februari 2023 12:12
Kapolres Barru, AKBP Dodik Susianto, saat mengecek kesiapan dan kondisi kendaraan dinas (randis) inventaris di halaman Polres Barru, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Barru, Selasa (31/1/2023).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, BARRU - Kapolres Barru, AKBP Dodik Susianto, mengecek kesiapan dan kondisi kendaraan dinas (randis) inventaris polres Barru. Ini untuk memastikan kesiapan dalam menunjang operasional kepolisian selama tahun 2023.

 

Pemeriksaan dilakukan di halaman Polres Barru, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Barru, Selasa (31/1/2023).

Dodik menyampaikan, jajarannya memiliki 112 randis yang terdiri atas roda dua, roda empat, hingga roda enam yang siap dikerahkan untuk menunjang pelayanan masyarakat serta tugas operasional kepolisian lainnya.

Baca Juga : Operasi Patuh Pallawa 2024: Kanit Turjawali Polres Barru Sosialisasi di SMPN 1 Barru

“Terdapat 82 unit roda dua, 25 unit roda empat, serta 5 unit kendaraan roda enam yang siap digunakan untuk kepentingan pelayanan masyarakat di kabupaten Barru," urai Dodik.

 

Pemeriksaan yang dilakukan meliputi oli mesin, lampu, rem, sirine, dan kelengkapan lainnya. Dodik memastikan tidak ada kendala yang menghambat jika pengerahan kendaraan dibutuhkan.

Menyikapi ancaman bencana banjir yang kerap terjadi di wilayahnya, Dodik juga menyampaikan bahwa Satuan Samapta memiliki 4 perahu karet dan 3 perahu kayak yang siap digunakan dalam membantu evakuasi maupun penyaluran bantuan.

Baca Juga : Kerap Open BO di MiChat, Dua Muncikari dan Empat Wanita PSK di Barru Dibekuk Polisi

“Polres Barru juga memiliki 4 perahu karet dan 3 kayak yang siap digunakan mengevakuasi atau menyalurkan bantuan jika terjadi banjir di wilayah Kabupaten Barru," kata Dodik.

Penulis : Achmad Afandy