Kamis, 19 Januari 2023 12:46

Laga Bali United vs PSM Makassar Tanpa Penonton, Suporter Diimbau Tidak ke Stadion

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Stadion Sultan Agung Bantul (Foto: id.worldorgs.com)
Stadion Sultan Agung Bantul (Foto: id.worldorgs.com)

Manajemen PSM Makassar mengimbau kepada suporter untuk tidak datang ke Stadion Sultan Agung Bantul, demi ketertiban dan kelancaran pertandingan.

RAKYATKU.COM -- Pertandingan pekan ke-19 BRI Liga 1 2022/2023 antara Bali United vs PSM Makassar, di Stadion Sultan Agung Bantul, Jumat (20/1/2023), dipastikan tanpa penonton.

Kepastian ini disampaikan Panpel Pertandingan dalam sesi Match Coordination Meeting, Kamis 19 Januari 2023 di Ruang Meeting Stadion Sultan Agung, Bantul.

Panpel Pertandingan juga menyampaikan, pertandingan tanpa penonton ini merupakan hasil koordinasi dengan pihak kepolisian. Dan diperkuat dengan official statement klub Bali United.

Baca Juga : PT Vale dan PSM Makassar Kolaborasi Tingkatkan Pengembangan Ekraf di Lutim

“Berdasarkan hasil koordinasi kami dari manajemen Bali United dengan pihak Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta, disepakati bahwa pelaksanaan laga kandang Bali United di Yogyakarta yaitu Stadion Sultan Agung Bantul dan Stadion Maguwohardjo, Sleman tanpa penonton,” jelas Ketua LOC Bali United, I Ketut Suantika.

Sekaitan dengan hal tersebut, manajemen PSM Makassar mengimbau kepada suporter untuk tidak datang ke Stadion Sultan Agung Bantul, demi ketertiban dan kelancaran pertandingan.

Diketahui Bali United tidak diperkenankan memakai Stadion Dipta sebagai homebase di putaran kedua ini.

Baca Juga : PT Vale Sponsori PSM Makassar

Markas Bali United itu menjadi satu dari 6 venue Piala Dunia U-20 2023 yang akan berlangsung pada bulan Mei hingga Juni mendatang.

Adapun Stadion di Indonesia yang menjadi lokasi pertandingan event internasional tersebut antara lain Stadion Jakabaring, Palembang, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Stadion Manahan, Solo, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya dan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Alasan tidak bisa digunakannya Stadion Dipta dan beberapa venue stadion lainnya karena Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan melakukan renovasi stadion guna keperluan Piala Dunia U-20 tersebut.

#Stadion Sultan Agung Bantul #PSM Makassar #bali united #BRI Liga 1