RAKYATKU.COM, BARRU - Kondisi objek wisata Pantai Ujung Batu, di Kecamatan Barru rusak parah.
Jalan di area wisata dan dinding pagar hancur diterjang gelombang air laut. Akses jalan tersebut tak layak lagi di lalui.
Kondisi ini memprihatinkan banyak pihak. Termasuk anggota DPRD Barru, Andi Wawo Mannojengi yang turun meninjau lokasi bersama Camat Barru, Andi Hilmanida, Jumat (6/1/2023).
Baca Juga : DPRD Barru Setujui Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2023 dan RPJPD 2025-2045 Pemkab Barru
Andi Wawo berharap kepada instansi terkait agar tempat wisata ini bisa diperbaiki setelah cuaca ekstrem berakhir.
"Objek wisata ini merupakan salah satu penyumbang pendapatan asli daerah. Kami berharap instansi terkait melakukan perbaikan," katanya.
Sekadar diketahui bahwa, objek wisata Ujung Batu berada di Pantai Sumpang Binangae. Sejak cuaca ekstrem melanda, objek wisata ini kondisinya mengalami kerusakan.
Baca Juga : Eks Pedagang Lapak Tumpah Barru Mengadu ke DPRD