Minggu, 01 Januari 2023 21:08
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM, LUWU UTARA -- Dalam rangka melestarikan permainan tradisional, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara menggelar Festival Katto-katto di pelataran Rumah Jabatan Bupati Luwu Utara, Sabtu (31/12/2022).

 

Diikuti sekira ribuan peserta dari kalangan SD dan SMP di Kabupaten Luwu Utara, kegiatan tersebut merupakan rangkaian agenda akhir tahun Pemkab Luwu Utara.

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menyebut, katto-katto adalah permainan tradisional yang kembali muncul, dan diharapkan keberadaannya tetap terjaga melalui pagelaran event.

Baca Juga : Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-79, Bupati Liuwu Utara: Ini Tahun Terakhir Saya Memimpin Upacara Bendera

"Katto-katto ini adalah permainan orang lama tapi kembali muncul, dan kita berharap melalui kegiatan ini dapat kita jaga dan lestarikan, paling tidak kegiatan ini juga menjadi pemikat atau ajang silaturahmi kita," ucap bupati yang karib disapa IDP ini.

 

Isteri dari Anggota DPR RI, Muhammad Fauzi ini menyampaikan, antusias masyarakat terhadap festival katto-katto ini cukup tinggi, tercatat, event ini diikuti 627 peserta yang melakukan pendaftaran.

"Itu yang terdaftar, belum lagi yang langsung ikut jadi bisa kita simpulkan masyarakat sangat antusias, ini merupakan hal baik, selain menghidupkan permainan tradisional, kegiatan ini sekaligus mengalihkan aktivits anak terhadap penggunaan handphone," sebutnya.

Baca Juga : Bupati Luwu Utara Letakkan Batu Pertama Pembangunan DAK Fisik Pendidikan

Diketahui, festival katto-katto juga digelar sebagai rangkaian kegiatan untuk menyemarakkan agenda pergantian tahun.