Rabu, 06 Juli 2022 20:03

Universitas Terbuka Kendari Uji Coba Penggunaan Teknologi Virtual Reality

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Uji coba pengguaan teknologi virtual reality (VR) berbasis perangkat bergerak dalam cerita rakyat di kelas VIII SMP Negeri 2 Kendari, Rabu (6/7/2022).
Uji coba pengguaan teknologi virtual reality (VR) berbasis perangkat bergerak dalam cerita rakyat di kelas VIII SMP Negeri 2 Kendari, Rabu (6/7/2022).

Bertujuan mendorong peserta didik mempunyai rasa ingin tahu tinggi.

RAKYATKU.COM, KENDARI - Universitas Terbuka (UT) Kendari melakukan tahapan uji coba pengguaan teknologi virtual reality (VR) berbasis perangkat bergerak dalam cerita rakyat di kelas VIII SMP Negeri 2 Kendari, Rabu (6/7/2022).

Ketua penelitian, Arifin Tahir, menuturkan kegiatan ini bertujuan mendorong peserta didik mempunyai rasa ingin tahu tinggi. Siswa juga dapat merasakan pengalaman baru dengan melihat langsung cerita rakyat dengan alat dan aplikasi yang digunakan.

Hal ini juga dilakukan agar siswa tidak merasa jenuh dan bosan hanya dengan membaca cerita. Dengan adanya alat VR, siswa bisa belajar dengan cara berbeda dan lebih menyenangkan.

Baca Juga : Universitas Terbuka Kendari Lakukan Uji Coba Pengguaan Teknologi Virtual Reality

"Virtual reality dan augmented reality (AR) ini diharapkan bermanfaat sebagai media dan juga mampu menstimulan siswa dalam mencari tahu cerita rakyat yang berkembang di Kota Kendari dengan cara yang berbeda. Di sisi lain peserta didik menjadi lebih bahagia dalam belajar dan mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi," kata Arifin.

Arifin menambahkan, teknologi VR saat ini sudah dibuat sangat mudah dan sederhana karena cukup dengan ponsel, tablet, atau laptop yang dimiliki guru dan siswa.

"Jadi semudah itu karena tidak harus instal apa pun dan bisa pakai browser. Nantinya guru juga bisa secara mandiri membuat media belajar dengan menggabungkan buku dengan teknologi AR sehingga membuat pembelajaran lebih menarik," ucapnya.

Baca Juga : Universitas Terbuka Kendari Lakukan Uji Coba Pengguaan Teknologi Virtual Reality

"Bapak-Ibu Guru bisa membuat media belajar dengan menggabungkan kontekstual buku dengan teknologi AR. Jadi di halaman buku ada gambar-gambar yang bisa di-scan oleh siswa menggunakan handphone-nya," lanjutnya

Diketahui, kebutuhan pendidikan akan teknologi VR berdasarkan laporan World Economic Forum mencapai 70 persen hingga 2025.

VR diklaim mampu meningkatkan pencapaian siswa dalam hal pemahaman materi, peningkatan emosi positif , hingga kemampuan berpikir kritis.

#Universitas Terbuka Kendari