Minggu, 06 Maret 2022 23:58
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Turki Tayyip Erdogan (foto: Sputnik/Mikhail Klimentyev/Kremlin via REUTERS)
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM,--Presiden Rusia Vladimir Putin menanggapi desakan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan untuk melakukan gencatan senjata di Ukraina.

 

Dalam laporan Kremlin, Putin mengatakan kepada Erdogan melalui panggilan telepon bahwa Rusia akan menghentikan operasi militernya hanya jika Ukraina berhenti berperang dan tuntutan Moskow dipenuhi.

Putin pun berharap negosiator Ukraina akan mengambil pendekatan yang lebih konstruktif dalam pembicaraan dan mempertimbangkan kenyataan di lapangan.

Baca Juga : Presiden Ukraina Yakin Pengiriman Jet Tempur F-16 AS Dapat Mengakhiri Invasi Rusia

Sebelumnya Erdogan telah mendesak Putin untuk mengumumkan gencatan senjata di Ukraina, membuka koridor kemanusiaan dan menandatangani perjanjian damai.

 

Erdogan mengatakan kepada Putin bahwa Turki siap untuk berkontribusi pada resolusi damai konflik, dan menyatakan bahwa gencatan senjata akan meredakan kekhawatiran atas situasi kemanusiaan.

Erdogan menekankan pentingnya mengambil langkah-langkah mendesak untuk mencapai gencatan senjata, membuka koridor kemanusiaan dan menandatangani perjanjian damai,” demikian pernyataan kantor Kepresidenan Turki, dikutip dari Aljazeera, Minggu (6/3/2022)