RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Dinas Pekerjaann Umum (DPU) Makassar kembali menurunkan Armadanya 1 unit Bachoe Loeder, 2 unit Dump truk dalam program Sabtu Bersih.
Selain Armada Dinas PU Makassar, bidang PSDA dan Drainase juga menurunkan 30 orang satgas kebersihan dan dibantu dengan satgas kecamatan sebanyak 15 orang.
Aksi Sabtu bersih dihadiri langsung Lurah Buloa beserta stafnya, Babinsa serta masyarakat setempat, dan menyasar Jl. Teuku Umar 13 ( Kanal Sinassara ) Kelurahan Buloa Kecamatan Tallo. Sabtu/5 Februari 2021 pukul. 08.00 Wita–selesai.
Baca Juga : DPU Makassar Benahi Jalan Rusak di BTN Makkio Baji Sampai Mulus, Warga Ucapkan Terimah Kasih Ke Wali Kota
Kepala Dinas PU Makassar Zuhaelsi Zubir melalui Humas PPID Hamka Drawis menyampaikan, Pengerukan Kanal dilakukan karena saluran sekunder ( Kanal ) Sinassara mengalami pendangkalan oleh sedimen dan dipenuhi gulma juga serta eceng gondok, dimana dampak-nya sering terjadi genangan air yang cukup tinggi sekira lutut orang dewasa jikalau musim penghujan tiba.
Adapun solusi dari masalah tersebut, yakni melakukan pengerukan dan pembersihan serta ke depannya akan dipelihara kebersihan nya oleh pihak Kelurahan dan kecamatan beserta warga sekitar guna meminimalisir genangan yang terjadi.
Selain itu pihak warga juga memberikan Apresiasi atas kinerja Satgas Drainase DPU Makassar dan Gerakan Sabtu Bersih yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota Makassar.
Baca Juga : Kepala BLUD PAL DPU Makassar Wakili Pemkot Makassar di SPAL Batam
Kegiatan rutin Gerakan Sabtu Bersih, Lanjut Kata Hamka Darwis menyampaikan pesan Kadis PU bahwa semua pihak agar selalu memperhatikan kebersihan lingkungan.
“Terima kasih atas kerjasama semua pihak tanpa kecuali, semoga kegiatan ini dapat memotivasi kita semua untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan,”tutupnya.