Minggu, 09 Januari 2022 10:44
Ilustrasi.
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan prakiraan potensi peningkatan curah hujan di sebagian wilayah Indonesia.

 

Hasil analisis menunjukkan bahwa 96,8 persen wilayah Indonesia sudah memasuki musim hujan dengan periode puncak musim hujan diprediksikan umumnya terjadi pada periode Januari 2022.

BMKG mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem pada periode sepekan ke depan yang berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi berupa banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dan puting beliung.

Baca Juga : BMKG Lakukan TMC Antisipasi Cuaca Ekstrem Periode Mudik Lebaran

Dari hasil analisis dinamika atmosfer, diidentifikasi adanya potensi sirkulasi siklonik di selatan Jawa dan Australia bagian utara yang dapat membentuk pola pertemuan massa udara dan belokan angin di wilayah Indonesia.

 

Berdasarkan kondisi itu, BMKG memprakirakan potensi curah hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang untuk periode 9--15 Januari 2022 dapat terjadi di wilayah sebagai berikut.

1. Kepulauan Riau

Baca Juga : Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Kepulauan Selayar Sulsel

2. Bangka Belitung

3. Jambi

4. Sumatra Selatan

Baca Juga : Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Palu, Sulawesi Tengah

5. Bengkulu

6. Lampung

7. Banten

Baca Juga : Prediksi BMKG, El Nino Bertahan hingga Akhir Tahun 2023

8. DKI Jakarta

9. Jawa Barat

10. Jawa Tengah

Baca Juga : Gempa M 5,2 Guncang Meulaboh Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami

11. DI Yogyakarta

12. Jawa Timur

13. Bali

14. Nusa Tenggara Barat

15. Nusa Tenggara Timur

16. Kalimantan Barat

17. Kalimantan Tengah

18. Kalimantan Selatan

19. Sulawesi Selatan

20. Sulawesi Barat

BERITA TERKAIT