RAKYATKU.COM -- Mendorong mobil mogok sudah biasa. Bagaimana kalau pesawat? Sesuatu yang kelihatannya tidak mungkin, akhirnya jadi kenyataan.
Peristiwa ini terjadi di Nepal. Videonya beredar di internet dan jadi viral.
Menurut Nepal News, ban belakang pesawat pecah saat mendarat di Bandara Bajura di Kolti, sehingga tidak bisa keluar dari landasan.
Baca Juga : Tabrakan di Udara, Dua Jet Tempur Militer India Jatuh
Dalam video yang viral, terlihat penumpang mendorong pesawat Tara Air ke tempat parkir.
Pesawat hendak mendarat di bandara ketika ban belakangnya meledak. Meskipun begitu, pilot mampu melakukan manuver darurat untuk mendaratkan pesawat dengan aman.
That guy pushing the wheels who thinks he is contributing.???????? https://t.co/py7A2dIOOf
— Sauhard (@jsauhard) December 1, 2021
Baca Juga : Pesawat Lion Air Kecelakaan di Merauke, Sayap Patah
Peristiwa tersebut menyebabkan beberapa pesawat yang hendak mendarat harus berputar-putar di udara. Sebab landasan terhalang oleh pesawat yang terdampar.
Saat itulah para penumpang dan staf bandara masuk. Sekitar 20 orang bekerja sama untuk memindahkan pesawat dari landasan.
"Mungkin hanya di Nepal ada begini,” tulis seorang pengguna Twitter saat membagikan video di platform microblogging.
Baca Juga : Kecelakaan Pesawat di Nepal, 44 Orang Dilaporkan Tewas
Video tersebut telah menjadi viral dengan lebih dari 50 ribu tayangan dan beberapa reaksi.
Sementara beberapa netizen khawatir tentang keselamatan penumpang, yang lain berkomentar tentang bagaimana pihak berwenang harus melakukan pemeriksaan lebih teliti sebelum menerbangkan pesawat.
Pesawat lainnya berhasil mendarat dengan selamat setelah pesawat Tara Air berhasil disingkirkan. Ban pesawat yang bocor juga diganti tak lama kemudian.