Minggu, 21 November 2021 12:02

Ganti Pemilik, Pesonna Hotel Berganti Nama Jadi Khas Makassar

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ganti Pemilik, Pesonna Hotel Berganti Nama Jadi Khas Makassar

Hotel Khas Makassar berada di bawah naungan Hotel Indonesia Group.

RAKYATKU.COM -- Setelah beralih kepemilikan dari PT pegadaian ke PT WIKA Realty, Pesonna Hotel ikut berganti nama menjadi Hotel Khas Makassar, Sabtu (20/11/2021).

Prosesi rebranding ini serentak dilakukan di tujuh kota yaitu Lombok, Pekanbaru, Tegal, Pekalongan, Semarang, Yogyakarta, Gresik,
Surabaya, dan Makassar.

"Penambahan 10 hotel baru yang dikelola Hotel Indonesia Group (HIG) merupakan dampak positif dari perubahan brand diharapkan dengan rebranding ini lebih memperkuat jaringan hotel HIG, sehingga bisa lebih dekat dengan para tamu setia kami," ungkap Corporate Director of Sales Hotel Indonesia Group (HIG), Liza Karinata.

Baca Juga : Hotel Khas Makassar Tawarkan Promo Buka Puasa Hanya Rp90 Ribu Makan Sepuasnya

Liza menjelaskan, menggunakan nama "Khas" pada 9 hotelnya yang dilaunching serentak hari ini karena manajemen ingin mengangkat budaya lokal setempat yang diimplementasikan ke dalam hotel.

Sebagai contoh, khas Makassar, tamu akan menemukan makanan yang menjadi ciri khas Makassar seperti coto, pallu butung, pallumara, dan menyematkan beberapa ornamen Makassar.

"Kehadiran Hotel Khas Makassar yang terletak di Jalan Andi Mappanyuki Nomor 49 akan menjadi warna sendiri bagi dunia perhotelan dan hospitality dengan tetap mengusung konsep muslim friendly," ungkap General Manager, Ali Hidayat.

Baca Juga : Hotel Khas Makassar Tawarkan Promo Buka Puasa Hanya Rp90 Ribu Makan Sepuasnya

Ali mengatakan, setelah rebranding ini diharapkan masyarakat akan lebih familiar dengan nama baru. Pelayanan dan fasilitas tetap mengikuti standar operasional HIG.

Ia berharap dengan nama baru, Khas Hotel bisa menjadi hotel favorit dan pilihan keluarga.

Baca Juga : Hotel Khas Makassar Tawarkan Promo Buka Puasa Hanya Rp90 Ribu Makan Sepuasnya

Qodie Ibrahim selaku CEO Hotel Indonesia Group menjelaskan bahwa 9 hotel yang di-rebranding hari ini merupakan klasifikasi hotel bintang 3. Hanya satu hotel yang yang tidak menggunakan nama khas yaitu "Merumatta Senggigi" di Lombok yang berbintang 5.

Qodie sedikit bercerita tentang Merumatta Senggigi Lombok sebelum diakuisisi PT Wika Reality. Sebelumnya bernama Hotel Killa Senggigi Lombok. Salah satu hotel berbintang 4 di Lombok.

Pihak holding meminta manajemen untuk mengupgrade hotel ini menjadi bintang 5 sehingga HIG melakukan persiapan perubahan klasifikasi dengan sangat detail baik dari perbaikan properti dan juga servis.

Baca Juga : Hotel Khas Makassar Tawarkan Promo Buka Puasa Hanya Rp90 Ribu Makan Sepuasnya

Ia juga membahas tentang 9 hotel dengan brand "Khas". Sembilan hotel yang awalnya menggunakan nama "Pesonna" dengan klasifikasi hotel bintang 3 berubah nama jadi "Khas" masing-masing menggunakan nama Khas Pekanbaru, Khas Tegal, Khas Pekalongan, Khas Semarang, Khas Tugu, Khas Malioboro, Khas Gresik, Khas Surabaya, dan Khas Makassar.

Penambahan 10 hotel ini memberikan dampak yang positif bagi bisnis HIG. Selain itu penambahan ini akan memperluas jaringan HIG yang tersebar di berbagai kota.

Hal tersebut sudah sejalan dengan target yang diberikan kepada HIG untuk menjadi hotel operator terbesar ketiga di Indonesia.

Baca Juga : Hotel Khas Makassar Tawarkan Promo Buka Puasa Hanya Rp90 Ribu Makan Sepuasnya

"Sepuluh hotel terbaru ini ditargetkan untuk bisa menjadi tuan rumah di masing-masing kota dengan mengusung lokalitas budaya yang kental dengan sentuhan layanan cita rasa Indonesia sehingga lebih kompetitif," tutupnya.

Penulis : Lisa Emilda
#hotel khas makassar