Kamis, 21 Oktober 2021 19:33
Camat Tamalanrea, Muhammad Rheza.
Editor : Trio Rimbawan

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Camat Tamalanrea, Muhammad Rheza mengikuti rapat koordinasi serta pelaporan kegiatan posko penanganan Covid 19 di tingkat Kecamatan dan Kelurahan. Bertempat di Ruang Sipakatau Balaikota. Kamis (21/10/2021).

 

Wakil Wali Kota Makassar Hj. Fatmawati Rusdi di dampingi Sekretaris Kota Makassar Muh. Anshar, memimpin secara langsung rapat koordinasi tersebut, yang di ikuti oleh seluruh Camat dan Lurah se Kota Makassar serta perwakilan Dinas-Dinas terkait.

Dalam Rapat Koordinasi (Rakor) ini Muhammad Rheza melaporkan progres pembangunan Kontainer posko komando Makassar Recover di Kecamatan Tamalanrea, dimana seluruh Kelurahan telah menyelesaikan pembangunan Kontainer tersebut, serta telah difungsikan sebagai Posko PPKM Kelurahan yang menampung laporan dari warga

Baca Juga : Hadiri Pesta Rakyat di Tiga Kecamatan, Danny Pomanto Ceritakan Perjalanan Panjang Pembangunan Kota Makassar

Diketahui, Kontainer Makassar Recover juga akan digunakan sebagai tempat pelaksanaan Vaksinasi Serentak 100 Rukun Tetangga (RT) 1 Hari 100 Persen.

 

Mari bersama mematuhi protokol kesehatan, tetap menjaga diri sendiri dan orang lain.