Rabu, 27 Oktober 2021 19:02
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,MAKASSAR – Biar tidak kecewa saat mengunjungi tempat wisata, berlibur juga mesti punya persiapan yang matang. Tetapi kadang perencanaannya malah bikin ribet.

 

Untuk itu, sangat penting untuk mencari informasi dari berbagai referensi atau orang-orang yang berpengalaman terlebih dahulu untuk membuat liburan bisa menjadi lebih simpel.

Dalam Customer Gathering Online ke-71, Kalla Toyota bakal menghadirkan Dinda Tarisa selaku Duta Wisata Sulawesi Selatan 2021 dan Hendra Nick A sebagai perwakilan dari Sulawesi Selatan Tourism Board pada Kamis (28/10/2021).

Baca Juga : Komitmen Memberikan Pelayanan Prima, Toyota Mobile Service Oleh Kalla Toyota Kini Menggunakan All New Hilux Rangga

Mereka akan berbagi inspirasi dan wawasan dalam menyiapkan liburan dengan praktis dengan tema pembahasan "Liburan? Gak Pake Ribet".

 

"Kallafriends, Sulawesi Selatan dikenal dengan dunia yang memiliki banyak objek wisata yang sungguh menggugah untuk dikunjungi. Sebelum pandemi melanda negeri, turis lokal bahkan mancanegara pun tak hentinya berdecak kagum dengan keindahan alam yang disajikan. Kini, kesempatan untuk liburan ke seluruh destinasi wisata sudah terbuka lagi. Namun, ada beberapa hal penting yang perlu disiapkan sebelum berlibur di tengah kondisi seperti ini. Semuanya akan dibahas dalam Customer Gathering Online kali ini. Kallafriends juga bisa update tempat-tempat wisata kekinian di Sulawesi Selatan lho," ungkap Mifta Farid S Putra, Marketing Manager Kalla Toyota.

Seluruh masyarakat dan pelanggan setia Kalla Toyota dapat mendaftarkan diri pada laman http://bit.ly/getol71. Selain via Zoom, talkshow ini juga disiarkan secara langsung di akun Youtube Kalla Toyota.

Baca Juga : Hadirkan Konsep Pengalaman yang Menyenangkan, Kalla Toyota Refreshment Dealer Kalla Toyota Alauddin, Mal Ratu Indah, Sidrap dan Sengkang

Dalam gelaran ini, pelanggan berkesempatan memenangkan doorprize apabila melakukan SPK selama acara berlangsung, seperti sepeda lipat, smartphone, smartwatch dan Samsung Galaxy Tab.

Selain itu, pelanggan juga memiliki kesempatan memenangkan grand prize 1 unit Toyota Agya untuk periode pembelian kendaraan Oktober-Desember 2021, termasuk dalam Customer Gathering Online kali ini.

Selama pelaksanaannya di tahun 2021, Kalla Toyota berhasil memperoleh SPK sebanyak 3.000-an unit khusus melalui Customer Gathering Online.

Baca Juga : Pesta Rangga: Kalla Toyota Hadirkan Penawaran Istimewa dan Aktivitas Seru dalam Rangka HUT ke-72 Kalla

Sebelumnya, Kalla Toyota telah menggelar seri ke-70 dengan menghadirkan Ryan Dana Syarif yang merupakan Owner Toko Kopi Oma sebagai narasumber dalam talkshow "Peluang Bisnis dari Secangkir Kopi", Kamis (21/10/2021).

Adapun pemenang undian doorprize pada Customer Gathering Online tersebut ialah Sumarlin (pelanggan Kalla Toyota Urip) dan Ramlah (pelanggan Kalla Toyota Toraja) memenangkan sepeda lipat, Muhammad (pelanggan Kalla Toyota Mamuju) memenangkan smartwatch serta Hanafi (pelanggan Kalla Toyota Baubau) dan Muslimin (pelanggan Kalla Toyota Pinrang) masing-masing memenangkan Samsung Galaxy Tab.

Kalla Toyota memiliki aplikasi berbasis digital bernama K-Tos sebagai optimalisasi layanan purnajualnya. Dengan tagline ‘Kemudahan Dalam Genggaman’, aplikasi ini memiliki tiga layanan utama, yaitu layanan booking service, layanan order part, dan layanan live chat di WhatsApp Kalla Toyota.