RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Dalam rangka upaya memutus mata rantai penularan virus covid 19, pemerintah dan stekholder gencar melaksanakan vaksinasi massal.
Seperti halnya di vaksinasi di SMPN 5 Makassar. Jumat (24/9/21).Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama pemerintah kota, Kecamatan Wajo dan juga alumno SMPN 5 Kota Makassar.
Dalam kegiatan vaksinasi tersebut, Camat Wajo turun langsung mendampingi Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto yang memantau jalannya vaksinasi.
Baca Juga : Camat Wajo Ketatkan Prokes untuk Proses Belajar Siswa
Sebagaimana diketahui saat ini ada Program Pemerintah Kota Makassar dengan 100 RT 1 hari 100 persen, dan itu harus didukung dan sukseskan secara bersama, karna Program ini bakal jadi salah satu program unggulan untuk memutus rantai Covid 19.