Jumat, 13 Agustus 2021 21:00
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,MAKASSAR -- Relawan Pendidikan Baznas (RPB) Regional Makassar ikut melakukan packing bantuan sembako untuk didistribusikan ke lokasi kebakaran di Jalan Muhammad Tahir, Makassar.

 

Kebakaran yang terjadi Rabu (11/8/2021) menyebabkan 95 rumah hangus terbakar. Lima belas rumah lainnya terdampak dan sebanyak 123 kepala keluarga yang kehilangan tempat tinggal.

Sebanyak lima orang personel Relawan Pendidikan Baznas ikut serta dalam kegiatan ini, yakni Muh Rezki Cahaya Putra, Usman Pala, Muh Ahlun Nasab, Sitti Nurhalizah Wulandani, dan Rahmaniah Idris.

Baca Juga : Kunjungi Rumah Korban Kebakaran, Kapolres Wajo Berikan Bantuan Sosial

Para Relawan Pendidikan Baznas melakukan pengemasan paket sembako di posko Baznas Kota Makassar.

 

Malam ini sebanyak 76 paket sembako berisi beras, minyak, gula, dan susu yang akan dibagikan ke para pengungsi yang terdampak musibah kebakaran.

Komandan Relawan Pendidikan Baznas, Rezki Cahaya Putra berharap sembako yang dibagikan ini dapat membantu kebutuhan para pengungsi.

Baca Juga : Bupati Barru Berkunjung ke Lokasi Kebakaran Dusun Panrengnge, Semangati dan Bantu Korban

"Insya Allah semoga para pengungsi ini dapat terbantu memenuhi kebutuhannya di masa-masa sulit ini," kata Rezki, Jumat (13/8/2021).

Salah satu korban kebakaran yang mendapatkan bantuan sembako tersebut yaitu Ibu Johariah sangat bersyukur dengan adanya bantuan Baznas.

"Sangat bersyukur sekali Pak. Terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan Baznas, sangat terbantu sekali dengan adanya bantuan ini," ucap Johariah.

Baca Juga : Kebakaran Melanda Mattoangin, Bupati Barru Turun Tangan Bantu Korban

Pembagian sembako tersebut dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk menghindari terjadinya penularan Covid-19 di masa pandemi ini.

Diketahui pembagian sembako ini bekerja sama dengan dengan Baznas Kota Makassar dan LPBI NU Makassar.

Penulis : Usman Pala